Timsus Tetap Kejar Sembilan Rampok Sekaroh

AKP Antonius Faebuadodo
AKP Antonius Faebuadodo (GAZALIE/RADAR LOMBOK)

SELONG—Pihak kepolisian, dalam hal ini Tim Khusus (Timsus) yang telah dibentuk masih terus melakukan perburuan terhadap sembilan orang pelaku perampokan sadis yang telah menewaskan Amaq Jon di Dusun Telone, Desa Sekaroh, Jerowaru beberapa waktu lalu. Sampai saat ini, personel Timsus masih berada di lapangan, untuk memburu para pelaku.

Kasus perampokan sadis ini, jumlah pelakunya sebanyak 13 orang. Sementara empat orang pelaku lainnya sudah  berhasil ditangkap, dimana dua orang ditangkap di wilayah Loteng dan Lotim, sedangkan dua lainnya lagi ditangkap di Bali, setelah mereka kabur usai melakukan aksi kejamnya.

Baca Juga :  Tiga Orang Diamankan di Karang Tangkeban Terkait Narkoba

“Masih dalam pengejaran. Tinggal sembilan orang pelaku yang belum ditangkap,” ungkap Kapolres Lotim melalui Kasatreskrim, AKP Antonius Faebuadodo, Selasa (20/6).

Pengejaran terhadap para pelaku ini katanya, tetap dilakukan oleh tim yang telah dibentuk oleh Polda NTB. Namun dia masih merahasiakan keberadaan sembilan orang pelaku itu, apakah masih di wilayah Lombok atau kah di luar daerah. “Kalau soal itu tidak bisa kita sebut. Yang jelas, dari sembilan pelaku , identitas semuanya sudah kita kantongi,” jelasnya.

Baca Juga :  Terlibat Narkoba, Suami Istri Dibekuk Polisi

Wilayah Sekaroh sendiri, sejauh ini masih menjadi atensi pihaknya. Mereka pun tetap mengerahkan anggota untuk melakukan patroli di wilayah itu, terutama di sekitar lokasi tempat terjadinya perampokan sadis tersebut. “Petugas tetap melakukan penjagaan di wilayah Sekaroh,” kata dia.

Sementara terkait dengan antisipasi gangguan Kamtibmas yang rawan terjadi saat jelang lebaran tahun ini ? Antonius mengaku kalau pihaknya tetap melakukan  pengawasan melalui Operasi Ramadniya tahun 2017, yang telah mulai dilakukan. (lie)

Komentar Anda