TI NTB akan Gelar Kejurda

L. Wirahman (ABDI ZAELANI/RADAR LOMBOK)

MATARAM—Pengurus Provinsi (Pengprov) Taekwondo Indonesia (TI) akan menggelar Kejuaraan Daerah (Kejurda) antara pelajar se-NTB. Kejurda itu akan dilakasanankan 27 April mendatang di Gelanggang Olahraga (GOR) Pemuda Mataram.

Ketua TI NTB, L. Wirahman mengatakan, pihaknya akan menggelar kejurda taekwondo untuk melihat potensi-potensi atlet taekwondo antara pelajar. “Kami akan menggelar kejurda taekwondo antara pelajar Dispora NTB Cup, sekaligus kita mencari potensi-potensi untuk persiapan Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas),” terangnya kepada Radar Lombok, Selasa (3/4).

Baca Juga :  18 Atlet PPLP Bali Ujicoba di NTB

[postingan number=3 tag=”olahraga”]

Dikatakan, hajatan ini sejatinya untuk melihat potensi-potensi atlet taekwondo dan tidak lain agar dipersiapkan di Popnas medatang. Bukan hanya itu, saat Pekan Olahraga Nasional (PON) Jawa Barat, taekwondo mampu memberikan kontribusi bagi prestasi NTB. Taekwondo menyumbang medali perunggu.

Karena itu, dengan prestasi tersebut, taekwondo di NTB di sebutnya mencoba terus melakukan pembianaan. Mulai dari usia dini dan menggelar event-event untuk mengevaluasi latihan.

Baca Juga :  Lompatan Rohani Masih Perlu Ditingkatkan

Terpisah, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) NTB, Husnanidiaty Nurdin mengatakan, pihaknya mendukung kegiatan tersebut untuk kemajuan olahraga di daerah. Pembinaan disebutnya akan mati suri jika hanya latihan tanpa menggelar kegiatan-kegiatan seperti kejurda.

“Bagaimana bisa mengetahui kemampuan atlet jika hanya latihan,” ungkapnya. (cr-adi)

Komentar Anda