Bupati Loteng Minta Transparansi Pendapatan MotoGP

MEMBLUDAK: Inilah kondisi penonton MotoGP di Sirkuit Mandalika yang membludak dan tembus 103.000 penonton. (M Haeruddin/Radar Lombok)

PRAYA Pemkab Lombok Tengah kembali bersuara atas laporan kerugian event MotoGP yang berlangsung di Sirkuit Mandalika pada 13-15 Oktober yang lalu meski penonton mengalami peningkatan. Dari Pemkab sangar berharap pendapatan daerah yang diperoleh diharapkan juga mengalami peningkatan sejalan dengan peningkatan jumlah penonton yang signifikan.

Pemkab berharap ada transparansi dari pihak penyelenggara terhadap pendapatan dari event MotoGP tersebut sehingga hal ini akan memiliki dampak yang signifikan terhadap capaian pendapatan asli daerah (PAD) khususnya dari sektor pajak hiburan. Bahkan tidak hanya MotoGP namun oleh Pemkab juga menyoroti kaitan dengan kesuksesan event WSBK sebelumnya.

Bupati Lombok Tengah, H Lalu Pathul Bahri mengatakan, berkaitan dengan penyelenggaraan event WSBK dan MotoGP yang telah digelar beberapa waktu yang lalu di Sirkuit Mandalika, selain memberikan dampak terhadap peningkatan dari sektor ekonomi termasuk peluang pertumbuhan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM), tentunya juga memberikan dampak positif terhadap perolehan PAD. “Khususnya dari sektor pajak hotel, pajak restoran, pajak parkir maupun pajak hiburan, kendatipun perolehan pajak hiburan sejauh ini memang belum optimal,” ungkap H Lalu Pathul Bahri, Kamis (16/11).

Baca Juga :  Lalu Saladin Meninggal Dunia Saat Pimpin Sangkep Warige Bau Nyale

Pathul menjelaskan, sebenarnya Pemkab Lombok Tengah melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) dalam upaya optimalisasi potensi PAD dari sektor pajak hiburan maupun pajak parkir sudah berkoordinasi saat sebelum penyelenggaraan event WSBK maupun MotoGP dengan pihak MGPA terutama berkaitan dengan penjualan tiket. “Selain itu, pada saat pelaksaaan dilakukan pula monitoring ke lapangan, baik di grandstand maupun area parkir serta pada saat pasca acara juga telah dilakukan pemeriksaan pajak atas pendapatan yang diperoleh,” terangnya.

Baca Juga :  Sepekan Terombang-Ambing, Dua Nelayan NTT Selamat

Pathul menegaskan, keberhasilan pelaksanaan gelaran WSBK dan MotoGP tidak terlepas dari dukungan dari semua pihak. Pendapatan daerah yang diperoleh diharapkan juga mengalami peningkatan sejalan dengan peningkatan jumlah penonton yang signifikan. “Maka kita juga berharap ada transparansi dari pihak penyelenggara terhadap pendapatan dari even tersebut sehingga hal ini akan memiliki dampak yang signifikan terhadap capaian pendapatan asli daerah khususnya dari sektor pajak hiburan,” pungkasnya. (met)

Komentar Anda