Kecamatan Selong Juara Umum MTQ 30 Tingkat Kabupaten Lombok Timur

SELONG – Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke 30 tingkat Kabupaten Lombok Timur telah berakhir. Acara penutupan berlangsung di halaman kantor Bupati Lotim, Senin malam (29/4). Kecamatan Selong keluar sebagai juara umum.

Acara penutupan berlangsung meriah. Berbagai kegiatan dan hiburan ditampilkan mulai dari pemeran produk UMKM dan BUMD hingga pasar murah. Acara penutupan dihadiri Pj Bupati Lotim HM. Juaini Taofik, para pejabat lingkup Pemkab Lotim, pimpinan Forkopimda dan ratusan masyarakat yang memadati acara.

Juaini Taofik mengapresiasi kehadiran semua pihak dalam penutupan acara tersebut. Para peserta yang mengikuti MTQ dari tanggal 22 sampai tanggal 28 April 2024 dengan suasana kompetisi dan persaingan antara kafilah dari 21 Kecamatan setelah diumumkan kafilah terbaik pada setiap mata lomba oleh dewan hakim semuanya mencair dapat diterima dengan baik oleh semua pihak. ” Insyaallah kita semua menerima hasil MTQ dengan ikhlas dan lapang dada. Selamat kepada Selong menjuarai MTQ tahun ini, ” ungkapnya.

Lebih lanjut disampaikan, untuk kafilah terbaik pada setiap mata lomba akan mewakili Lotim mengikuti MTQ ke-30 di tingkat Provinsi NTB yang akan digelar di Sumbawa Barat. Ia berharap para kafilah tidak berhenti di sini untuk belajar namun terus mengasah kemampuan dengan berlatih. ” Mudah-mudahan pada MTQ ke-30 tingkat Provinsi Nusa Tenggara Barat yang akan digelar di Sumbawa Barat, Lombok Timur dapat berjaya.

Selaian itu para kafilah dan masyarakar juga supaya ikut membumikan Al-Quran dan mengaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari” tandasnya.(lie/pkl/adv)

Komentar Anda