5457 Warga Mataram Pengguna Narkotika

Ilustrasi Narkoba
Ilustrasi Narkoba (Layar Berita)

MATARAM — Jumlah pengguna dan penyalahguna narkoba di Kota Mataram terus meninggkat. Berdasarkan data dari Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Mataram, jumlah pengguna narkoba di Kota Mataram mencapai 5.457 orang. Jumlah pengguna ini, 1,8 persen dari jumlah warga Kota Mataram.

‘’Jumlah pengguna narkoba di Kota Mataram prevalensinya 1,8 persen dari jumlah penduduk di Kota Mataram. Itu jumlah populasi penduduk di Kota Mataram yang rentan terhadap penyalahguna narkoba,’’ ujar Kepala BNN Kota Mataram, Nur Rachmat, Jumat kemarin (29/6).  

Baca Juga :  Pejabat Dites Urine, Kalau Positif Dipecat !!

Pengguna narkoba ini, rata-rata dari usia 10 sampai 59 tahun. Diakuinya juga, ada juga pengguna narkoba yang berusia di atas usia tersebut. Dari data yang dikumpulkan setiap tahunnya. Terdapat kelompok usia penyalahguna narkoba yang meningkat. Ada juga penyalahguna dari kelompok pekerja. Kemudian ada juga kelompok penyalahguna yang menurun.

Baca Juga :  Pesta Sabu, Tiga Pecandu Dipenjara

BNN kata dia, tidak berdiam diri dengan jumlah pengguna narkoba ini. Beberapa upaya terus dilakukan untuk menekan dan mencegah penyalahguna narkoba dengan mengedepankan upaya pencegahan.

Disamping itu juga langkah lain yang dilakukan dengan memberdayakan masyarakat serta rehabilitasi pengguna narkoba. Tak ketinggalan juga melakukan upaya pemberantasan. ‘’Jadi itu ada empat upaya yang kita lakukan,’’ ungkapnya.

Komentar Anda
1
2
3