Tujuh Puncak Sembalun Mulai Dilirik Wisatawan

MENDAKI: Salah satu wisawatan yang berhasil menaklukkan salah satu objek wisata tujuh pendakian (Sevent Summit) Sembalun. Destinasi wisata ini mulai ramai dilirik wisatawan. (Ist for Radar Lombok)

SELONG – Objek wisata tujuh puncak (Sevent Summit) di Sembalun yang belum lama ini di-launching, mulai dilirik wisatawan. Hal itu dilihat dari jumlah kunjungan yang meningkat, baik itu wisatawan lokal maupun domestik. Wisata pendakian tujuh puncak ini digagas  oleh para pelaku wisata setempat. Ketujuh destinasi wisata yang dimaksud ialah Gunung Rinjani, Bukit Savana, Bukit Lembah, Bukti Kondo, Bukit Anak Dara, Bukit Pergasingan dan Bukit Baon Ritif.” Sejak diresmikan oleh Gubernur NTB Oktober lalu, Sembalun Sevent  Summit telah menyita banyak perhatian wisatawan. Terutama nagi yang mau menaklukkan ke tujuh bukit termasuk Gunung Rinjani,” kata, Rudi Rohmansyah, penggagas Sembalun Sevent Summits, kemarin.

Sejak wisata pendakian ini  diresmikan sebulan lalu sebut dia, setidaknya sudah ada 25 pendaki yang telah berhasil menginjakkan kaki sampai ke puncak tujuh pendakian tersebut. Mereka diberikan penghargaan berupa sertifikat.”Sampai saat ini, komite telah mengesahkan dan menerbitkan hampir 30 sertifikat finisher. itu artinya rata-rata ada 1 finisher setiap hari yang berhasil mendaki satu objek wisata  pendakian Sembalun Sevent Summits dalam sehari,” jelasnya.

Keberadaan Sevent Summits Sembalun diakuinya telah mampu membangkitkan kembali gairah pariwisata pendakian di tempat itu. Hal ini tentu memberikan dampak positif bagi masyarakat terutama para pelaku wisata.”Wisatawan yang datang berasal dari wilayah Pulau Lombok maupun dari daerah luar. Sebagian dari mereka ada yang mencicil satu persatu tujuh puncak pendakian tersebut. Tapi kalau wisatawan dari luar daerah mereka bisa menuntaskan mendaki tujuh puncak itu dalam satu kali kunjungan yaitu membutuhkan waktu hanya 5 hari,” lanjutnya.

Bahkan sampai ada juga wisatawan mencatat rekor waktu tercepat yaitu hanya membutuhkan waktu empat hari menaklukkan  tujuh puncak pendakian itu. Wisatawan tersebut  berasal dari Surabaya. Mereka diakuinya, memang sudah punya pengalaman dan kegemaran mendaki.

Sementara itu salah seorang pendaki, Sri Wahyuni, mengaku ia bersama rekannya begitu tertantang  untuk ikut menuntaskan Sembalun 7 Summits ini.  Motivasinya adalah, berwisata sekaligus ikut menggairahkan dunia pariwisata di Sembalun khususnya. Ia bersma teman-temannya juga ingin berkontribusi membangkitkan pariwisata di daerah itu,  yang dimana hingga saat ini masih belum bergairah dikarenakan gempa tahun 2018 yang lalau kemudian disusul oleh pandrmi Covid-19.”Selain kita menikmati pemandangan yang indah, tentunya melalui rute yang sangat menantang. Kita juga pingin berkontribusi untuk membangkitkan dunia parwista di Sembalun karena selama lama tidak ada aktivitas,” tandasnya. (lie)

Komentar Anda