Satu Lagi Korban Kapal Karam Asal Lotim Dipulangkan

Lalu Sadli Bahtiar (IRWAN/RADAR LOMBOK)

SELONG–Tenaga Kerja Indonesia (TKI) korban kapal tenggelam di perairan Batam asal Kabupaten Lombok Timur kini bertambah lagi, dengan dipulangkannya seorang korban lagi asal Desa Greneng, Kecamata Sakra Timur.

Korban yang sudah berhasil diidentifikasi, dan dinyatakan telah meninggal itu atas nama Iyah, laki laki. Jenazah Iyah sendiri rencanaya akan diterbangkan sekitar pukul 11.55 WIB, dan akan tiba di Bandara Soekarno Hatta sekitar pukul 13. 45 WIB, untuk kemudian akan langsung diterbangkan ke Bandara Internasioanal Lombok (BIL), dan diperkirakan sampai sekitar pukul 18.00 WITA.

“Jadi jumlah TKI korban kapal karam secara keseluruhan asal Lotim berjumlah 7 orang. Dimana enam orang lain telah dipulangkan, dan satu lagi sedang proses pemulangan malam ini, (Senin malam, red),” ungkap Kasi IPK Disnaker Lotim, Lalu Sadli Bahtiar, saat ditemui Radar Lombok di ruang kerjanya, Senin (21/11).

Baca Juga :  Korban Gantung Diri di Pohon Sukun Dipulangkan

Terkait pemulangan ini lanjutnya, jenazah Iyah akan dijemput oleh BNP2TKI, dan akan diantar langsung ke rumah duka. Semua biaya ditanggung oleh BNP2 TKI NTB. Namun kalau untuk santunan kepada korban, pihaknya belum dapat memastikan.

“Untuk santunan ini kita kita sudah usulkan ke Bapak Bupati (Lotim). Namun sampai saat ini kita masih menunggu, dengan nominal yang kita usulkan kemarin berkisar antara Rp 1,5 juta hingga Rp 2 juta,” jelasnya.

Baca Juga :  Kapal Langsung Surabaya - Lombok Pangkas Kesenjangan Harga Barang

Sebenarnya untuk Pos penanganan dan santunan terhadap TKI bermasalah, apalagi yang berangkat secara non prosedural atau illegal, tidak akan mendapatkan perlindungan hak-haknya yang berkaitan dengan asuransi kecelakaan, baik asuransi kecelakaan kerja, atau meninggal dunia.

Hanya saja tambahnya, mengingat Kabupaten Lombok Timur merupakan pengirim Pahlawan Devisa terbesar, maka pihaknya berharap kepada Pemerintah Daerah untuk memberikan santunan kepada para TKI yang menjadi korban kecelakaan laut di perairan Batam ini. (cr-wan)

Komentar Anda