Politeknik Lombok Utara Jadi Tempat Gembala Sapi

Belum ditempati karena lokasi jauh

Dikonfirmasi terpisah, Wakil Direktur I Vokasi Unram KLU, Marzuki menjelaskan, pihaknya belum pindah ke lokasi bangunan yang sudah disiapkan, karena gedung yang disewa di Tanjung masih belum berakhir. Kontrak bangunan sekarang akan berakhir pada bulan enam. Jika sudah berakhir pasti akan akan pindah. “Ditanya kapan pindah, kita pasti pindah sambil kita siapkan,” jelasnya.

Ditegaskan, pemindahan tempat kuliah bukan hal yang mudah, mengingat tempat bangunan sangat jauh dari tempat tinggal dosen. Kalau pemindahan barang tidak ada kesulitan, tetapi yang menjadi kendala memindahkan dosen dan mahasiswa ke sana. Sebab hampir semua dosen yang mengajar tinggal di Kota Mataram. “Dari sisi jarak sudah pasti jauh, tapi bukan berarti jauh ini terus tidak mau pindah,” tegasnya.

Baca Juga :  Pembangunan Politeknik Pariwisata Terganjal Sertifikat

Diakui, memang pihaknya sudah diarahkan pindah oleh Dikpora KLU. Akan tetapi masih menunggu proses tahun ajaran berjalan. Pihaknya akan pindah pada tahun ajaran baru atau semester baru. Selain itu, dana hibah pemda juga belum cair. “Yang paling penting saat ini bagaimana mempercepat proses pendirian Politkeknik itu, karena gedung itu untuk Politeknik bukan Vokasi,” tandasnya.

Baca Juga :  Politeknik Pariwisata Siapkan SDM Berkualitas Dukung Pariwisata

Untuk diketahui, Vokasi Unram di KLU sudah meluluskan mahasiswa pada 2017. Sementara ini jumlah jurusan yang dibuka ada dua, yaitu pariwisata dan budidaya perikanan. “Vokasi di KLU sudah berjalan perkuliahannya empat tahun,” pungkasnya. (flo)

Komentar Anda
1
2