Pelantikan Dirut RSUD Tripat Tunggu Rekom KASN

GIRI MENANG – Pelantikan Direktur Utama RSUD Tripat masih menunggu rekomendasi Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN). Saat ini BKD PSDM Kabupaten Lombok Barat sedang berkonsultasi dengan pihak KASN. 

Bupati Lombok Barat, H. Fauzan Khalid, menginginkan pelantikan Dirut RSUD Tripat bisa secepatnya dilakukan agar kekosongan Dirut bisa segera diisi. Meskipun bupati sudah mengantongi tiga nama calon Dirut RSUD Tripat yang sudah selesai mengikuti seleksi, namun pelantikan belum bisa dilakukan karena masih menunggu rekomendasi.” Belum bisa masih menunggu rekom dari KASN.” 

Ia berharap agar rekom KASN bisa cepat keluar agar pelantikan bisa cepat dilaksanakan. Hari ini kepala BKD sedang berada di Jakarta untuk menyampaikan hasil seleksi yang sudah dilakukan.”Saya juga ingin secepatnya, mudahan dalam minggu ini bisa keluar rekomnya,” harap bupati. 

Kabid Pengadaan, Mutasi dan Data Informasi BKDPSDM Lobar, Lalu Muh. Fauzi, mengatakan pihaknya saat ini sedang berada di Jakarta di kantor KASN menyampaikan hasil Pansel yang sudah digelar. Hasil konsultasi pelaksanaan seleksi tidak ada masalah tinggal menunggu hasil rekomendasi. Ia berhara rekom keluar dalam waktu dekat ini. “Hasil pansel alhamdulillah tidak ada masalah, tinggal menunggu rekomendasikan pelantikan, mudahan bisa segera keluar, ” tegasnya. 

Ia menjelaskan, dari pelaksanaan pansel proses dan tahapan yang sudah dilakukan sudah sesuai dengan aturan dan regulasi yang sudah ditetapkan.”Apa yang kita lakukan sudah sesuai regulasi yang ada,” jelas Fauzi. 

Ia berharap pekan depan keluar rekomendasinya, sehingga bisa secepatnya dilakukan pelantikan. Karena daerah yang minta rekomendasi di KASN ini cukup banyak dari daerah lain.(ami) 

Komentar Anda
Baca Juga :  Pemprov Diminta Prioritaskan Perbaikan Jalan Gili Mas