Fiddin Akui Kemenangan Sukma, Syamsul Lutfi Ucapkan Selamat

Fiddin Akui Kemenangan Sukma
AKRAB : Empat pasang calon Bupati dan Wakil Bupati Lotim bergenggaman tangan menunjukkan keakraban mereka saat debat Pilkada beberapa waktu lalu. (Dok/RADAR LOMBOK)

SELONG –  Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati nomor urut 3 HM. Sukiman Azmy dan H. Rumaksi (Sukma) dipastikan menjadi pemenang Pilkada Lombok Timur berdasarkan hasil quick count dan real count. Dengan hasil ini pasangan nomor urut 4 HM. Syamsul Luthfi-H. Najamuddin Moesthofa (Fiddin) memberikan ucapan selamat dan mengakui kemenangan Sukma.

BACA JUGA: KPU Unggulkan Zul-Rohmi, Tim Suhaili-Amin Sangka Server KPU Diretas

Baca Juga :  Bawaslu NTB Deteksi 2.909 TPS Rawan di Pilkada 2018

Ucapan selamat tersebut disampaikan langsung oleh calon Bupati HM. Syamul Luthfi. Luthfi menunjukkan sikap kesatrianya sebagai seorang petarung.  Dia paham betul dalam sebuah pertarungan pasti akan dihadapkan dengan dua hal yaitu kalah dan menang.

‘’ Kita hargai hasil quick count. Saya ucapkan selamat ke pasangan Sukma,” ungkap Luthfi melalui pesan WA kemarin.

Baca Juga :  Pilkada NTB Diperkirakan Bakal Ketat

Meski pasangan Sukma keluar  sebagai pemenang dari hasil quick count, namun keputusan akhir tetap menunggu   keputusan resmi yang dikeluarkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU). Jika nantinya hasil perhitungan KPU tidak jauh beda dengan quick count, maka pasangan Sukma dipastikan akan memimpin Lotim selama lima tahun kedepan.

Komentar Anda
1
2