Polisi Bekuk Pelaku Curanmor

CURANMOR: Pelaku Curanmor dengan modus minta uang tebusan terhadap korban, berhasil ditangkap aparat Polres Lotim saat Operasi Jaran Gatarin 2017. (GAZALIE/RADAR LOMBOK)

SELONG—Selama operasi Jaran Gatarin 2017 gencar dilakukan. Polres Lombok Timur (Lotim) telah berhasil mengungkap sejumlah kasus kriminalitas yang terjadi di wilayah hukum Polres Lotim. Kali ini, petugas berhasil menangkap pelaku kejahatan kasus pencurian kendaraan bermotor (Curanmor).

Rabu kemarin (8/2), Polres Lotim menangkap pelaku Curanmor, inisial BH (17), warga Sukaraja, Kecamatan Jerowaru. Pelaku ditangkap, karena diduga kuat telah mencuri motor warga di Dusun Lungkak, Kecamatan Keruak, beberapa waktu lalu.

[postingan number=3 tag=”curanmor”]

“Operasi Jaran Gatarin , petugas telah menangkap satu pelaku Curanmor,” kata Kapolres melalui Kasubag Humas Polres Lotim, Iptu I Made Tista, kemarin.

Baca Juga :  Kejati Usut Pungutan Retribusi Sampah PT AMGM

Pelaku dibekuk saat berada di rumahnya. Proses penangkapan, pelaku sama sekali tidak melakukan perlawanan. Dari penangkapan itu, ternyata motor hasil kejahatan pelaku telah dipinjamkan kepada orang lain. “Pelaku kerap melakukan aksinya di daerah Jerowaru dan Mataram,” lanjut dia.

Dalam menjalankan aksinya, pelaku tidak sendirian. Melainkan juga dibantu dua pelaku lain. Tugas pelaku mengawasi kondisi sekitar, sedangkan pelaku lainnya mengambil motor yang telah di incar. “Pelaku berjumlah tiga orang. Setelah motor itu diambil, pelaku juga membantu mendorong motor itu,” sebut dia.

Baca Juga :  TERDUGA TERORIS BIMA Berafiliasi ISIS

Berikutnya motor hasil curian langsung dibawa ke salah satu rumah pelaku lain yang berada di wilayah Janapria, Lombok Tengah (Loteng). Selanjutnya pelaku menghubungi korban, untuk meminta uang tebusan. “Atas perintah pelaku RY, motor itu kemudian dibawa ke pinggir jalan raya di Dusun Sukaraja untuk dilakukan transaksi tebusan,” sebut Tista.

Pelaku pun langsung digelandang  ke Mapolres Lotim. Petugas terus mendalami keterangannya untuk mengungkap sindikat lainnya. “Kini pelaku sudah diamankan untuk proses hukum lebih lanjut,” tutup dia. (lie)

Komentar Anda