Warga Terpencil Do’akan Ali BD jadi Gubernur

Warga Terpencil Do'akan Ali BD jadi Gubernur
KUNJUNGI WARGA TERPENCIL: Calon gubernur dari jalur independen Ali BD silaturrahmi dengan masyarakat terpencil di Dusun Paok Lombok Dusun Apitaik dan Dusun Penanggak Desa Batu Layar Kabupaten Lombok Selasa kemarin (6/3). (ABDI ZAELANI/RADAR LOMBOK)

GIRI MENANG – Masyarakat di Dusun Paok Lombok Dusun Apitaik dan Dusun Penanggak Desa Batu Layar Kabupaten Lombok Barat mendo’akan agar pasangan calon gubernur dan wakil gubernur NTB dari jalur independen H Ali Bin Dachlan-TGH Lalu Gede Sakti Amir Murni  terpilih menjadi gubernur dan wakil gubernur NTB periode 2018-2023.

Hal itu disampaikan  warga saat   menghadiri silaturrahmi  bersama Ali BD Selasa kemarin (6/3).“Mudah-mudahan Ali BD dan TGH Lalu Gede Sakti menjadi gubernur dan wakil gubernur periode 2018-2023,” kata Muhae perwakilan masyarakat Penanggak.

Pihaknya bersyukur telah didatangi oleh Ali BD yang sudah terkenal merakyat  ini. Menurutnya, ini  sejarah pertama kali warga didatangi calon gubernur NTB. Selama kampungnya berdiri,  tidak ada satupun calon gubernur yang kesini bahkan Bupati Lombok Barat maupun Gubernur NTB saat ini tidak pernah berkunjung. ” Memang kita mengakui bahwa di dusun kami ini terpencil namun tumben ada calon gubernur  yang mendatangi kami untuk bersilaturrahmi dan menyapa  sekaligus mendengarkan aspirasi masyarakat terpencil,’’ tambahnya.

Masyarakat terpencil seperti di kampungnya sering dilupakan. Akses ke kampungnya masih terbatas.” Kami berharap kalau Bapak Ali BD terpilih mudah-mudahan infarstruktur kami diperbaiki,’’ ucapnya saat berdialog langsung dengan Ali BD calon gubernur nomor 4 itu.

Baca Juga :  Deklrasi Ahyar Resmi Ditunda

Di tempat yang sama perwakilan Dusun Apitaik,  Mulki juga mengatakan, sosok Ali BD ini justru membuatnya semakin tertarik. Dimana saat ini hanya Ali BD yang dinilai begitu respon dan memperhatikan kesulitan dan kesusahan  masyarakat terpencil. Ia menilai, selama ada pemilihan gubernur baru kali ini ada calon yang mendatangi masyarakat disini. ‘’ Kami tetap mendukung dan mendo’akan agar bapak menjadi nomor 1 di Bumi Gora ini. Terima kasih Pak Ali BD dan wakilnya Lalu Gede Sakti. Mudah-mudahan bapak menjadi solusi untuk masyarakat kami,’’ ujarnya.

Dijelaskan, kondisi infrastruktur yang terbatas menyebabkan warga kesulitan. Bahkan untuk membawa ibu-ibu yang hendak melahirkan ke puskemas saja begitu susah. Tidak jarang, ibu-ibu yang seharusnya segera mendapatkan perawatan persalina, malah melahirkan di tengah jalan.  ‘’ Mudah-mudaha nanti Bapak Ali BD yang menjadi Gubernur NTB,’’ harapnya.

Mendengar aspirasi  dari masyarakat yang berada di 3 dusun itu, Ali BD langsung menjawab apa yang menjadi keluhan masyarakat disana,’’ Pertanyaan menarik dari masyarakat tiga  dusun. Itu makanya saya kesini untuk silaturrahmi bukan menyuruh memilih saya. Saya kesini bersilaturrahmi saja, bedait kanca side inaq amaq semeton jari aku demen (bertemu dengan ibu bapak dan saudara-saudara membuat saya bahagia) ,’’ akunya.

Baca Juga :  Prof Sunarpi Gandeng Faurani di Pilkada NTB

Dirinya tidak ingin muluk-muluk mengumbar janji tetapi tidak ada realisasinya.  Baginya tidak ada dalam konsep seperti itu.Pembangunan apapun menjadi kewajiban pemerintah. ”Kalau ada yang beri janji-janji, itu lekak (bohong) ya. Saya beda dengan calon lain apalagi suka menjanjikan-janjikan. Itu paling saya benci ,’’ ucapnya.

Diutarakan, andai nantinya terpilih menjadi Gubernur NTB, pihaknya meminta kepada masyarakat  agar langsung ke kantor gubernur dan menuntut apa yang  diinginkan oleh masyarakat tiga dusun ini. ‘’ Kalau kita di-nasib-kan menjadi Gubernur NTB, saya  meminta agar masyarakat di tiga dusun ini langsung menagih janji untuk jalan dan lain-lain. Ali BD dendek lekak doang mana janjinya saat silaturrahmi di dusun kami. Kira-kira begitulah bahasa masyarakat nanti,’’ pintanya.

Bagi Ali BD, ia paling senang jika ada masyarakat yang kritis. Dengan silaturrahmi ini, pihaknya tidak mau berjanji. Nanti bukti yang akan bicara jika ditakdirkan menjadi Gubernur NTB (adi)

Komentar Anda