SJP Syukuran Bantuan Homestay Bersama Wabup Loteng dan Masyarakat KEK Mandalika

SYUKURAN: Anggota DPR RI H. Suryadi Jaya Purnama, ST didampingi Wakil Bupati Lombok Tengah Lalu Pathul Bahri saat syukuran rampungnya pebangunan homestay. Syukuran digelar di Balai Perikanan di Dusun Gerupuk, Desa Sengkol, Lombok Tengah, Minggu (3/1/2021). (IST/RADARLOMBOK.CO.ID)

PRAYAAnggota DPR RI H. Suryadi Jaya Purnama, ST (SJP) menggelar syukuran bersama masyarakat penerima bantuan program homestay dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). Syukuran atas rampungnya pembangunan homestay ini digelar di Balai Perikanan di Dusun Gerupuk, Desa Sengkol, Lombok Tengah (Loteng), Minggu (3/1/21) kemarin.

Turut hadir Wakil Bupati (Wabup) Loteng sekaligus Bupati Loteng terpilih Lalu Pathul Bahri, didampingi Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD), Dinas Pariwisata, Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim) Loteng.
Pada kesempatan ini, SJP menyampaikan bahwa konsep homestay yang ada di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika ke depannya harus ditata dengan baik oleh desa agar rapi. Homestay bisa menjadi sumber pendapatan masyarakat tanpa menghilangkan kearifan lokal. “Dalam pengelolaannya homestay di Mandalika ini sudah semestinya dikelola dengan baik, tanpa menghilangkan kearifan lokal masyarakat setempat. Selain itu, keterlibatan masyarakat lokal juga harus diperkuat,” ungkapnya.

Lebih lanjut, SJP berharap agar penataan lingkungan dan persiapan sumber daya manusia setempat dipersiapkan, seperti pelatihan bagaimana menerima tamu di homestay, sehingga bisa mendukung perekonomian masyarakat setempat. “Yang tidak kalah pentingnya juga kita persiapkan bersama di homestay di Lombok Tengah ini adalah bagaimana kesiapan sumber daya manusia masyarakat setempat yang terlibat langsung dan khususnya yang berada di kawasan Mandalika. Penguatan skill seperti pelatihan di bidang pariwisata dan kemampuan lainnya. Saya kira, ini harus disiapkan,” harap SJP.

Sementara itu Wabup Loteng Lalu Pathul Bahri mengucapkan terima kasih kepada SJP atas dedikasi dan kerja nyata mengawal program ke Loteng. “Mewakili pemerintah dan masyarakat Lombok Tengah, kami mengucapkan terima kasih kepada bapak H. Suryadi yang telah menyalurkan bantuan dan mengawal langsung program dari pusat ini,” ujar Pathul.
Pathul berharap program-program untuk pariwisata di Loteng khususnya di Mandalika mendapat perhatian dalam penguatan keterampilan. “Kami sangat berharap ke depannya, kami bisa terus dibantu untuk mengakses informasi yang ada di pusat serta terus mengawal kami dalam menjalankan fungsinya sebagai Anggota DPR RI dalam membangun daerah NTB ini dan Lombok Tengah pada khususnya,” harapnya. (sal/adv)

Komentar Anda