Muammar Sebut TGB Dukung Jokowi Demi Umat

TGH. Muammar Arafat
TGH. Muammar Arafat (IST/Radar Lombok)

MATARAM – Pernyataan Gubernur NTB TGB. M. Zainul Majdi yang mendukung dua periode kepemimpinan Presiden Joko Widodo mengguncang dunia perpolitikan tanah air. Beragam pro dan kontra pun bermunculan terhadap Gubernur NTB dua periode ini.

TGH. Muammar Arafat sendiri melalui pan fage facebook Kak Tuan Muammar (KTM), Senin (9/7) menuliskan bahwa “TGB Dukung Jokowi Juga Demi Umat”. Kiriman Calon Wakil Bupati Lobar inipun mendapat komentar yang beragam dari netizen.

Baca Juga :  Perindo Andalkan TGB Effect

Kepada Radar Lombok, Pimpinan Ponpes Darul Falah itu mengatakan, apa yang disampaikan TGB adalah sikap politik TGB. Di mana sikap politik tersebut harus dihargai oleh masyarakat dan umat Islam khususnya. “Itu sikap politik beliau (TGB) harus dihargai,” ungkap Muammar, kemarin.

Seperti diketahui, imbas pernyataan dukungan kepada Jokowi, TGB akhirnya dikeluarkan dari daftar calon presiden Persatuan Alumni (PA) 212. Terhadap hal ini, Muammar menyampaikan bahwa TGB itu bukan hanya milik umat yang tergabung atau pernah berjuang dalam Aksi Bela Islam 212. Selain memang Muammar sendiri juga ikut serta dalam aksi 212 itu. “Kita berjuang untuk umat dengan cara kita masing masing,” tegasnya.

Komentar Anda
1
2