Menko Maritim Tinjau Progress Pembangunan KEK Mandalika

kek-mandalika
MENINJAU: Menko Kemaritinan RI, Luhut Binsar Pandjaitan, dengan didampingi Gubernur NTB, Dr TGH M Zainul Majdi, saat meninjau progress pembangunan di KEK Mandalika, Rabu kemarin (25/7). (M. HAERUDDIN/RADAR LOMBOK)

PRAYA—Menteri Koordinator (Menko) Kemaritinan RI, Luhut Binsar Pandjaitan, didampingi Gubernur NTB, Dr TGH M Zainul Majdi, Rabu kemarin (25/7), meninjau progress pembangunan di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika di Desa Kuta, Kecamatan Pujut, Kabupaten Lombok tengah (Loteng), yang dikelola oleh PT Indonesia Tourism Devlovment Corporation (ITDC).

Kesempatan tersebut, Luhut langsung menyambangi berbagai bangunan yang ada di KEK Mandalika. Seperti lokasi yang akan dijadikan masyarakat untuk melakukan Usaha Kecil Menengah (UKM), dan lainnya. Kendati Menko Kemaritiman tidak banyak bicara, namun dia secara tegas mengungkapkan kekagumannya atas progress pembangunan di KEK Mandalika yang sangat bagus.

Baca Juga :  Bupati Diingatkan Tidak Sembarangan Keluarkan Izin

BACA JUGA: Sebelum Marathon, KEK Mandalika Dipastikan Bebas Anjing Liar

“Saya kira sudah bagus untuk progress pembangunan yang ada di KEK Mandalika ini. Nanti sedikit yang perlu harus diperbaiki adalah masalah pantai, yakni pohon dan kebersihannya,” kata Luhut yang dijumpai usai melakukan diskusi dengan pihak manajemen ITDC.

Namun jika melihat dari angka kunjungan wisatawan saat lebaran yang mencapai 7000 lebih, menurutnya itu merupakan suatu perestasi yang sangat membanggakan bagi dunia pariwisata yang ada di KEK Mandalika. “Kalau sampai 7000 (pengunjung) saya kira itu prestasi yang sangat membanggakan bagi pengembangan KEK Mandalika,” pujinya.

Baca Juga :  Gubernur NTB Semangati Korban Gempa

Hanya saja, pihaknya enggan membeberkan rencana penambahan anggaran bagi pengembangan KEK Mandalika. Namun yang jelas sambung Luhut, keuangan ITDC sebagai pengelola kawasan pariwisata berstandar internasional saat ini sudah cukup untuk mengembangkan kawasan.

Komentar Anda
1
2
3