Kemenkumham NTB Gelar Pekan Olahraga Peringati Hari Bakti Pemasyarakatan

Kepala Kanwil Kemenkumham NTB Parlindungan membuka pekan olahraga dalam rangka peringatan ke-60 Hari Bakti Pemasyarakatan di lapangan kantor setempat, Rabu (17/4). (IST FOR RADAR LOMBOK)

MATARAM–Kanwil Kemenkumham NTB menggelar pembukaan pekan olahraga dalam rangka peringatan ke-60 Hari Bakti Pemasyarakatan di lapangan kantor setempat, Rabu (17/4).

Bertindak selaku Inspektur Upacara Kakanwil Kemenkumham NTB Parlindungan. Kegiatan ini diikuti seluruh pegawai Kanwil Kemenkumham NTB dan perwakilan UPT Pemasyarakatan di bawah naungan Kanwil Kemenkumham NTB.

Parlindungan mengatakan, kegiatan pekan olahraga ini berupa pertandingan olahraga untuk petugas dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang merupakan bentuk kegiatan untuk menjaga kesehatan, pengembangan potensi di bidang olahraga serta meningkatkan daya tahan tubuh.

Baca Juga :  Kemenkumham NTB Optimalkan Pengawasan Orang Asing

“Pelaksanaan pekan olahraga ini bertujuan untuk menjunjung tinggi sportivitas, jiwa satria dan yang paling penting adalah makna dari kegiatan ini yaitu memupuk rasa persatuan dan kesatuan serta ajang silaturahmi seluruh petugas yang tersebar di wilayah Nusa Tenggara Barat dan antar-Warga Binaan Pemasyarakatan,” ujar Parlindungan.

Pada pembukaan pekan olahraga peringatan ke-60 Hari Bakti Pemasyarakatan, digelar pertandingan voli.

Baca Juga :  Wujudkan Zero Halinar, Kemenkumham NTB Gelar Sidak dan Tes Urine di Lapas Lombok Barat

Menkumham Yasonna H Laoly mengatakan, perlombaan dalam rangka Hari Bakti Pemasyarakatan selain untuk menyemarakkan juga mengajak Warga Binaan Pemasyarakatan bergembira.

“Kita juga ingin menunjukkan kepada publik, bahwa Warga Binaan adalah sabahat, saudara kita yang memiliki kesempatan untuk kembali menjadi masyarakat yang baik, berkualitas, taat hukum, dan tidak mengulangi tindak pidana lagi, selaras dengan tujuan dari Sistem Pemasyarakatan,” ujar Yasonna. (Junianto Budi Setyawan)

Komentar Anda