Karyawan Epicentrum dan Mataram Mall Dukung Suhaili-Amin

Suhaili-Amin
DUKUNG: Perwakilan karyawan Epicentrum dan Mataram Mall memberikan dukungan untuk paslon Suhaili-Amin. (ISTIMEWA/RADAR LOMBOK)

MATARAM – Ratusan tenaga kontrak yang bekerja di dua pusat perbelanjaan di Mataram, Epicentrum dan Mataram Mall, Jumat (6/4) mendatangi kantor DPD Golkar NTB dan memberikan dukungan ke Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur NTB Suhaili-Amin. 

Ratusan tenaga kontrak yang di dominasi perempuan ini menyatakan mendukung penuh Suhaili-Amin untuk menduduki kursi nomor satu dan dua di NTB. Selain memberikan dukungan mereka juga menyampaikan aspirasi dan sejumlah persoalan yang di hadapi. Di antaranya adalah sistem kerja kontrak (outsourcing) yang di nilai merugikan pekerja, selain mereka juga mengelukan mengenai upah minum yang di anggap belum layak serta penetapan hari libur. Mereka mengeluhkan sistem kerja dimana pada hari raya seperti Idul Fitri mereka masih di haruskan untuk mereka. 

Perwakilan Karyawan Epicentrum Mall (Matahari) Hery Muhammad Jaelani meminta kepada paslon Suhaili-Amin untuk membantu mereka menyelesaikan persoalan yang mereka hadapi. “Kami berharap cagub atau cawagub Suhaili-Amin membantu menyelesaikan semua persoalan ketenagakerjaan, terutama persoalan hari libur pada hari raya, kami masih diharuskan bekerja, kami meminta bantuan untuk menyelesaikan persoalan ini,” pintanya. 

Selain itu Hery juga menilai figur Suhaili-Amin sangat pantas memimpin NTB. Dengan prestasi mengembangkan Lombok Tengah dan berbagai pembangunan saat ini di anggap sebagai prestasi dan sangat layak untuk menjadi orang nomor satu di NTB. “Suhaili itu sosok yang sangat cerdas, lihat Lombok Tengah Saat ini perkembangannya luar biasa, dia pantas menjadi gubernur,” cetusnya. 

Sementara Ketua Tim Pemenangan Suhaili-Amin, Misbah Mulyadi menyatakan pihaknya telah membuka posko pengaduan masalah ketenaga kerjaan. Misbahpun mempersilahkan para karyawan di dua pusat perbelanjaan ini untuk mengadukan persoalan yang menimpa mereka. “Kami akan mengadvokasi dan mendampingi teman-teman yang mempunyai persoalan ketenagakerjaan, silahkan laporkan kami membuka posko pengaduan,” paparnya. 

Baca Juga :  Pembahasan RUU Pilkada Secara Substansi Selesai

Sedangkan Cagub NTB HM Suhaili FT mengapresiasi dukungan yang di berikan oleh ratusan karyawan mall ini. Namun ia meminta agar dukungan tersebut tidak hanya bersifat sementara. Suhaili berharap bahwa dukungan dan kerjasama dengan dirinya akan berlanjut hingga dirinya nanti menjadi gubernur NTB. Terkait dengan persoalan ketenaga kerjaan yang di hadapi oleh karyawan mall tersebut, Suhaili menegaskan bahwa perlindungan tenaga kerja masuk dalam visi misi yang di usungnya, termasuk menciptakan peluang kerja. “Semua sudah jelas tercantum dalam visi misi, persoalan tenaga kerja dan lapangan pekerjaan menjadi salah satu perioritas kami,” ujarnya. 

Dukungan dari ratusan karyawan mall ini merupakan yang kedua kali. Sebelumnya pada hari Jumat lalu ratusan karyawan pusat perbelanjaan di Mataram juga menyatakan mendukung paslon Suhaii-Amin.

 Di sisi lain, kemenangan pasangan calon (paslon) berkontestasi di Pilgub NTB juga sangat ditentukan dari kinerja tim relawan pemenangan. Relawan bisa di sebut sebagai tim bayangan namun memiliki kekuatan yang cukup besar.

Betapa tidak, relawan adalah garda terdepan dalam mensosialisasikan program ataupun visi misi dari calon yang didukung. Kordinator relawan Suhaili-Amin se – NTB, Syamsul Hadi mengatakan, sebagai salah satu organ pendukung paslon Kanggok’m Tadah’n  segala upaya dikerahkan demi mensukseskan paslon yang diusung. “Khusus untuk relawan Suhaili-Amin telah terbentuk dan tersebar ke seluruh daerah di NTB,” katanya kepada Radar Lombok, kemarin.

Baca Juga :  Dr. Zul Jadi Bacawagub, Ahyar tak Mau Pusing

Ia menjelaskan, kinerja relawan Suhaili-Amin langsung menyentuh calon pemilih potensial. Di mana relawan bekerja dengan mengutamakan sisi humanisme. Pihaknya  tetap mengingatkan agar relawan untuk mengedepankan politik santun. Ia tidak ingin adanya gesekan dengan tim pendukung paslon lainnya. 

Ia mengatakan, saat ini jumlah relawan Suhaili-Amin yang tersebar di seluruh NTB sekitar 1500 orang. Bahkan para relawan ini sudah tancap gas dengan melakukan pendekatan ke calon pemilih potensial. Relawan Suhaili-Amin berasal dari berbagai kalangan dan elemen. Ia menyebut bahwa relawan Suhaili-Amin berasal dari akademisi, politisi, pengusaha, aktivis hingga masyarakat biasa.

Tentunya,  kata Syamsul, relawan selain dibekali dengan APK juga pengetahuan figur calon yang diusung serta visi misi calon tersebut. “Relawan Suhaili-Amin sudah bergerak dan  kami sebagai garda terdepan tentunya ingin memberikan pendidikan politik kepada masyarakat pentingnya memilih calon pemimpin yang mempunyai kapasitas dan kapabilitas,” imbuhnya.

Relawan Bintang Sembilan menjadi salah satu relawan pemenangan Suhaili Amin pada pilgub NTB. Relawan Bintang Sembilan digawangi aktivis pemuda dan mahasiswa. Koordinator relawan Bintang Sembilan, Abdul Majid menegaskan, dalam melaksanakan kerja kerja politik pemenangan Suhaili-Amin, pihaknya berkoordinasi dengan tim pendukung dan tim relawan Suhaili-Amin lainnya.

Dengan demikian, tidak ada tumpang tindih dalam melaksanakan kerja pemenangan. Tim relawan Bintang Sembilan lebih fokus untuk menyasar kalangan pemilih pemuda dan mahasiswa. “Kita terus bekerja dengan menyasar segmen pemilih pemuda dan mahasiswa,” pungkasnya. (yan)

Komentar Anda