Dispora Lombok Timur Usul Bangun GOR Senilai Rp 15 Miliar

Berdasarkan tes yang akan dilaksanakan nanti, akan kelihatan bakat-bakat siswa. Sehingga siswa yang berbakat akan dilakukan pembinaan kembali oleh pemerintah. “ Contohnya, anak yang pandai dalam voli, pada saat tes nanti akan condong ke bola basket. Sehingga seleksi bibit ini nanti sangat kita nantikan demi kemajuan atlet-atlet Lombok Timur,”terangya.

Dalam seleksi bibit sebanyak 400 siswa nanti sebutnya, akan dihadiri langsung oleh pewakilan Kemenpora yang akan dibantu oleh pemerintah provinsi dan semua guru olahraga yang ada di Lombok Timur. “ Dari hasil pemanduan bakat ini tentunya akan dilakukan pengawalan agar potensi yang dimiliki oleh anak-anak kita terasah,”bebernya.

Baca Juga :  GOR Pemenang akan Dirombak dan Diperbesar

Hanya saja lanjutnya, yang harus dilakukan juga saat ini, harus ada umpan balik pemerintah kepada atlet yang sudah berhasil mengharumkan nama daerah. “kalau mengenai anggran saya rasa Pemda sudah memberikan perhatian seperti anggaran pembinaan pelatihan, untuk melakukan acara-acara olahraga itu salah satu perhatian pemerintah daerah,”ujarnya.

Baca Juga :  Dispora NTB Ragu Raih 8 Emas dI Popnas

Hanya saja kedepan perlu dilakukan evaluasi seperti apa permintaan dan keingina para atlet. Sehingga anggapan kalau pemerintah kurang memperhatikan atlit yang ada saat ini tidak benar.“ Saya kira kalau kita mengatakan tidak diperhatikan kurang tepat ya, Tetapi yang kita harapkan kedepannya perhatian pemerintah  sangat perlu kita tingkatkan,”katanya.(wan)

Komentar Anda
1
2