27 Orang Ikut Seleksi Petugas Haji

27 Orang Ikut Seleksi Petugas Haji
PETUGAS HAJI : Para peserta seleksi petugas haji saat mengikuti tes di aula Madrasah Aliyah Negeri 1 Selong kemarin. (Janwari Irwan/Radar Lombok)

SELONG– Pemerintah menggelar seleksi petugas haji yang akan bertugas di musim haji tahun ini. Kasi Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Kemenag Lombok Timur, H. Makinudin, mengatakan, di Lombok Timur jumlah peserta yang ikut seleksi sebanyak 27 orang. Peserta yang lulus seleksi tahap pertama atau lolos di tingkat kabupaten, akan mengikuti tes tahap kedua atau di tingkat Kanwil Kemenag NTB pada 13 Februari mendatang.  Para peserta diminta mempersiapkan diri dengan baik agar lolos di tahap selanjutnya.”Dari jumlah yang ikut seleksi ini, yang akan ikuti seleksi di tingkat provinsi sebanyak 10 orang, dimana orang – orang itu merupakan yang mendapatkan rangking 1 sampai 10,”ungkapnya.

Seleksi dimaksudkan untuk memilih dan mendapatkan petugas yang benar-benar mampu melaksanakan tugas-tugasnya. “ Karena selaku petugas harus bisa memberikan pelayanan, bimbingan, membantu memandu para calon jamaah haji nantinya,” jelasnya.

Makinudin menambahkan, seleksi tingkat Kemenag kabupaten ini akan  berlangsung sehari dalam bentuk Computer Assisted Tes (CAT). Kegiatan seleksi ini dilaksanakan secara transparan dan dengan sportif. Dengan CAT ini pemerintah akan lebih transparan di segala hal, termasuk perekutan petugas penyelenggaraan  ibadah haji.” Seleksi dengan menggunakan CAT ini baru pertama kali dilakukan, apalagi dengan menggunakan HP baru pertama kali dilakukan,” ungkapnya.

Sementara itu, Seksi Akomodasi Transportasi dan Perlengkapan Haji, Hj. Rohmatullah, menjelaskan, peserta ini merupakan orang – orang yang mendaftarkan diri melalui aplikasi. Bagi peserta ikut seleksi namun tidak melalui sistem yang ada, maka secara otomatis tidak bisa mengikuti seleksi menjadi petugas haji yang akan mendampingi para jamaah. “ Formasi bagi Lombok Timur lima orang. Tapi yang akan diajukan untuk seleksi lanjutan ke provinsi sebanyak 10 orang,”ungkapnya.

Disampaikannya, yang akan dipilih ini merupakan orang – orang yang paham tentang pelaksanaan haji, dan orang yang dipilih ini tentunya orang yang sudah berhaji bagi petugas pembimbing haji. Sementara tim pemandu jamaah haji boleh bukan orang yang sudah berhaji.(wan)

Komentar Anda