Survei LSI, Elektabilitas Sukisman Azmy Saingi H Iron

SELONG — Nama anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Achmad Sukisman Azmy mendapat dukungan luas masyarakat di pilkada Lombok Timur 2024.

Dari hasil survei Lembaga Survei Indonesia (LSI) Deny JA, nama Sukisman Azmy menduduki posisi atas paling banyak didukung oleh masyarakat sebagai calon bupati Lombok Timur.

Pada simulasi 15 nama, Achmad Sukisman Azmy memperoleh dukungan paling tinggi yakni 13,4 persen. Menyusul di urutan kedua, Haerul Warisin dengan 11,4 persen.

Di posisi ketiga, TGH Hamzi Hamzar dengan 11,4 persen. Syamsul Luthfi dengan 10,9 persen..Rumaksi 7,0 persen. Suryadi Jaya Purnama 5,0 persen.

Posisi selanjutnya Baiq Isvie Rupaeda 4,5 persen. Lalu Hasan Rahman dengan 2,7 persen, Tanwirul Anhar dengan 2,3 persen dan Daeng Paelori dengan 2,3 persen.

Posisi selanjutnya Abdul Hadi dengan 2,3 persen, Abdul Wahid dengan 1,8 persen, Edwin Hadiwijaya dengan 1,4 persen dan lainnya sebesar 1,6 persen. Sementara yang belum memutuskan, tidak tahu dan tidak menjawab sebesar 22,0 persen.

Pada top of mind calon bupati ( pertanyaan terbuka), Achmad Sukisman Azmy berada di posisi ketiga dengan perolehan 5,0 persen. Posisi pertama Haerul Warisin dengan 7,7 persen dan posisi kedua Rumaksi dengan 6,4 persen.

Di posisi berikutnya TGH Hamzi Hamzar dengan 2,5 persen. Suryadi Jaya Purnama dengan 1,4 persen. Abdul Wahid 1,4 persen serta Tanwirul Anhar dengan 1,1 persen.

Di posisi berikutnya ada Syamsul Luthfi dengan 1,1 persen. Lalu Hasan Rahman dengan 1,1 persen, Abdul Hadi 0,9 persen. Daeng Paelori dengan 0,7 persen. Edwin Hadiwijaya dengan 0,2 ersen dan Baiq Isvie Rupaedah dengan 0,2 persen serta lainnya 5,0 persen.

Sementara yang masih merahasiakan pilihannya sebesar 1,6 persen, belum memutuskan 21,6 persen dan tidak tahu atau tidak menjawab sebesar 42,0 persen.

Untuk calon yang paling banyak didukung nama Achmad Sukisman Azmy pada posisi kedua dengan 6,6 persen. Posisi pertama Haerul Warisin dengan 8,4 persen. Posisi ketiga Syamsul Luthfi dengan 5,2 persen.

Posisi berikutnya Rumaksi dengan 3,2 persen. Baiq Isvie Rupaedah dengan 2,7 persen. Daeng Paelori meraih 1,4 persen, Tanwirul Anhar dengan 0,7 persen dan Suryadi Jaya Purnama dengan 0,7 persen.

Lalu Hasan Rahman dengan 0,7 persen. TGH Hamzi Hamzar dengan 0,7 persen, Abdul Wahid dengan 0,5 persen, Abdul Hadi dengan 0,2 persen serta lainnya 2,7 persen. Belum ada pilihan sebesar 13,4 peresen dan yang tidak tahu atau tidak menjawab 53,0 persen.

Tingginya dukungan terhadap Achmad Sukisman Azmy ini menjadi kejutan. Mengingat namanya selama ini tidak pernah disosialisasikan maju di pilkada Lombok Timur. Sementara nama-nama lainnya, sudah mulai mensosialisasikan diri sejak beberapa waktu belakangan ini.

Firadz Parizka, Sekretaris DPD Partai Golkar NTB, mengungkapkan bahwa hasil survei ini akan menjadi rujukan bagi para bakal calon untuk memperkuat kembali elektabilitas mereka melalui sosialisasi dan kampanye intensif.

Partai Golkar akan terus memonitor perkembangan elektabilitas para calon melalui survei-survei lanjutan sebelum memutuskan dukungan final di kontestasi di Pilkada serentak 2024.

Diungkapkan, masih ada dua survei lagi yang akan dilakukan hingga awal Agustus mendatang.

” Proses survei ini penting untuk memastikan bahwa keputusan dukungan Partai Golkar didasarkan pada data yang akurat dan terkini,” lugasnya. (rl)

Komentar Anda