Soimah Kritik Habis Penampilan Sulis di Konser Show TOP 16 LIDA

Soimah mengkritik habis penampilan Sulis pada Konser Show TOP 16 LIDA. (IST/Screenshot Vidio)

MATARAM–Konser Show TOP 16 Grup 3 Liga Dangdut (LIDA) Indosiar, Senin (31/5/2021) malam, tampaknya menjadi pembelajaran terbaik bagi Sulis Duta Provinsi NTB.

Berniat menampilkan performa maksimal Lagu “ABG Tua” dengan lima genre, justru Sulis mendapatkan banyak kritikan dari para juri. Utamanya juri senior, Soimah yang baru pertama kali melihat langsung penampilan gadis 21 tahun asal Desa Dasan Lekong, Kecamatan Sukamulia, Kabupaten Lombok Timur itu. “Sempat mendapatkan bocoran bahwa Sulis ini salah satu peserta yang terbaik, tetapi malam ini saya ga melihat itu. Jadi mana yang katanya Sulis itu bagus,” tanya Soimah.

Lantas Soimah bertanya, apakah Sulis nyaman dengan penampilannya? Sulis menjaawab nyaman. Kemudian ditanya lagi, apa Sulis ada kendala? “Kayaknya di nada di awal-awal. Kurang peka,” ungkap Mahasiswi Semester 6 Program Studi PGSD, Universitas Hamzanwadi ini.

Menurut Soimah, Sulis memiliki kualitas yang bagus, tetapi hati-hati. Kualitas yang bagus itu bisa menjadi senjata tajam yang bisa membunuh diri sendiri. “Ok penginnya menampilkan yang terbaik, penginnya semua genre di situ. Di sini ada lima genre musik. Tantangannya yang pertama adalah koplo, di awal tadi ada blues, lalu ada rock, lalu ada Sunda, lalu ada ska. Dari satu bagan itu, sedangkan temanya koplo (tema lagu AGB Tua), koplonya cuma segelintir. Lebih banyak, terlalu banyak (genre yang lain yang masuk di lagu). Ok kamu mampu semua, tetapi hasilnya nanggung semua. Kalau menurut aku, dua maksimal tiga (genre) sudah cukup. Tidak usah terlalu pamer-lah,” jelas Soimah.

Baca Juga :  Malam Ini, Result Show TOP 16 LIDA Jadi Penentu Bagi Sulis

Pamer boleh kata juri penggemar tanaman hias ini, tetapi harus mampu mengeksekusi dengan baik dan yang bisa mengukur itu adalah diri sendiri. Apakah fisik mampu, begitu juga dengan pernafasan. “Akhirnya lima genre itu semuanya nanggung, nafasmu juga ngap, lalu banyak yang false,” ungkap Soimah.

Reza DA dan Fildan DA yang selalu menjadi juri untuk Sulis di Grup Putih, serta memberitahukan ke Soimah bahwa Sulis salah satu yang terbaik, juga mengaku kecewa dengan penampilan Sulis kali ini. “Eja jujur mae (Soimah). Kaget sama Sulis malam ini. Dia kenapa, Eja ga tahu. Sulis itu Mae sebenarnya di setiap perform, selalu totalitas…cuman Eja sumpah banget, bingung banget tadi itu, mau berdiri, mau teriak, mau marah mau apa ga ngerti,” ujar Reza.

Hal sama juga diungkapkan Fildan yang mengaku tidak percaya bahwa penampilan Sulis berbeda dengan sebelum-sebelumnya. “Ini saya sampai lepas ini (headset) dengar lagi, dengar lagi. Ini apa yang salah sih, ternyata suaranya yang itu Mae. Emang Sulis ini bagus Mae (penampilan sebelum-sebelumnya).

Baca Juga :  Polling LIDA Sementara Result Show TOP 16, Sulis Tetap Peringkat 1

Sementara Via Valen yang malam itu menjadi undangan, hanya memuji pada bagian rall penampilan Sulis. “Rall-nya oke banged. Tapi pas tua false,” terangnya.

Adapun untuk juri, Nita Talia mengaku hanya bisa menikmati koreonya (tarian). Tetapi perlu diingat kata dia, koreo hanya menjadi poin tambahan. “Mudah-mudahan SMS kamu malam ini banyak ya Sulis ya, mudah-mudahan kamu bisa masuk. Kalau kamu masuk, harus banyak belajar,” ujar pelantun Goyang Heboh ini.

Seperti diketahui, dari keempat juri vokal: Soimah, Fildan, Reza, Nita Talia, tidak ada yang memberi standing ovation (SO) atau tepuk tangan berdiri. Yang memberi SO tampak hanya Via Vallen dan fashion guru Yosep. “Aku nikmatin banget, bajunya itu, ungu (identik) warna janda, tetapi ungu dipake milenial bagus banget, pas banget,” kata Mr. Coel Coel ini.

Adapun untuk penampilan peserta lain, Rindi-Gorontalo mendapat 2 SO juri, Adei-Maluku Utara 1 SO, Sementara Evi-Kalimantan Timur yang sebelumnya dianggap tak menjadi saingan berat, malah tampil maksimal dengan 4 SO dari juri.

Hasil Polling LIDA Sementara TOP 16 Grup 3. (IST/Screenshot Vidio)

Namun beruntung, hasil Polling LIDA sementara menempatkan Sulis di peringkat pertama dengan 27,19 persen, diikuti Adei 26,20 persen, Rindi 25,34 persen, dan Evi 21,27 persen. (RL)

Komentar Anda