Pj Gubernur Kawal Lepas Pasung ODGJ Asal Sumbawa

SUMBAWA – Penjabat Gubernur Provinsi Nusa Tenggara Barat Drs. H. Lalu Gita Ariadi, M.Si memberikan pengawalan penuh terhadap lepas pasung salah satu warga inisial SI yang mengidap gangguan jiwa (ODGJ) di Kelurahan Uter Riwes Kabupaten Sumbawa. Untuk kemudian dirujuk ke RSJ Mutiara Sukma.

Pj Gubernur menyatakan kegiatan Jumat Salam (Masyarakat Selesaikan Aneka Persoalan Masyarakat) yang telah diinisiasi Jumpai sudah menunjukkan hasil. Salah satunya untuk menyelesaikam persoalan masyarakat di bidang kesehatan.

“Ini bentuk kehadiran kami dari pemerintah, kita ikhtiarkan bersama agar pasien pulih dan bisa berkumpul bersama keluarga lagi,” Ungkap Miq Gita sapaan akrab Pj Gubernur pada kegiatan lepas pasung pada Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) di Kelurahan Unter Iwes, Kecamatan Unter Iwes Sumbawa. Jumat, (3/11).

Didampingi Kepala DPMPD Dukcapil Provinsi NTB, Ahmad Nur Aulia Kedatangan Pj. Gubernur ini bersama rombongan ini untuk memastikan proses evakuasi SI berjalan dengan lancar. Diketahui sebelumnya, SI dipasung oleh keluarganya karena penyakit jiwa yang diidapnya membahyakan diri sendiri dan orang lain. Bahkan sudah dua tahun ini SI dipasung pada sebuah gubuk yang terisolasi.

Keterbatasan kemampuan perawatan dan kepastian minum obat secara rutin inilah yang kemudian membuat keluarga memutuskan untuk memasungnya dalam sebuah kamar di sebuah gubuk kosong untuk membatasi ruang geraknya.

Pj. Gubernur yang melihat kondisi SI menjelaskan, kesehatan adalah salah satu tanggung jawab pemerintah yang harus dikerjakan, oleh karena itu Mik Gita sapaan akrabnya meminta kepada RSJ Mutiara Sukma untuk memberikan perawatan intensif kepada pasien ini.

“Perawatan ditanggung, bapak tidak perlu khawatir, kita berdoa semoga beliau cepat sembuh,” ungkapnya.

Pasien ODGJ ini kemudian diberangkatkan ke RSJ Mutiara Sukma untuk diberikan perawatan selama 14 hari. Mik Gita meminta kepada keluarga, untuk tidak mengkhawatirkan biaya.

Proses lepas pasung diawali dengan koordinasi RSJ Mutiara Sukma dengan puskesmas setempat bersama tim Kesehatan Jiwa Dinas Kesehatan Kabupaten Sumbawa dan Provinsi NTB, keluarga, serta warga sekitar, yang kemudian melakukan pemeriksaan kesehatan untuk memastikan tidak ada kondisi yang akan mengganggu proses rujukan kemudian.

Kegiatan berjalan dengan baik dan lancar dengan proses rujukan sesuai prosedur melalui RSUD Kabupaten Sumbawa dan RSIUD Provinsi HL Manambai Abdul Kadir. Untuk selanjutnya dibawa menuju RSJ Mutiara Sukma di Mataram.

PJ Gubernur mengapresiasi dukungan dari keluarga dan masyarakat yang bersedia dilakukannya lepas pasung. Kesempatan itu Miq Gita berpesan pada keluarga agar siap melalui proses rujukan nantinya dan tetap memberikan support pada SI.

Mik Gita berharap agar SI bisa kembali diterima keluarga dan masyarakat, hidup mandiri, berdaya dan bahagia. Dan paling utama adalah tidak ada pemasungan kembali padanya.

“Perawatan pasien harus optimal bahkan sampai di tahap rehabilitasi Psikososialnya,” pesan Mik Gita kepada Tim RSJ Mutiara Sukma.

Komentar Anda