Pasangan HARUM Dinilai Masih Kuat

MATARAM-Sejumlah pimpinan parpol di Kota Mataram belum menetapkan calon wali kota Mataram dan wakil wali kota Mataram yang bakal diusung pada pilwakot 27 November mendatang. Wali Kota Mataram H Mohan Roliskana dan Wakil Wali Kota Mataram TGH Mujiburrahman (HARUM) dinilai belum memiliki lawan yang sempadan. Para pimpinan parpol menilai belum ada lawan.

Ketua DPC Demokrat Kota Mataram Shinta Primasari mengatakan, sejauh ini untuk komunikasi dan ruang bagi semua kader tetap terbuka.

Dengan bermodal perolehan empat kursi pada pileg 14 Februari, Demokrat sudah memiliki tiket bagus untuk koalisi maupun mengusung. Yang jelas sejauh ini, kita masih belum ada penetapan paslon yang akan kita usung. Masih di tingkat komunikasi termasuk dengan petahanan Wali Kota Mataram H Mohan Roliskana dan Wakil Wali Kota Mataram TGH Mujiburrahman (Harum) sudah ada komunikasi dan bisa saja bergabung menjadi partai koalisi pada pilwakot tahun ini. Dan dinilai pasangan Harum masih kuat di Kota Mataram, katanya kepada Radar Lombok.

Saat ini, Demokrat betul-betul matang melakukan persiapan, belajar dari kekalahan pada pilkada 2020 lalu yang mengusung pasangan H Baihaqi dan Baiq Diah Ratu Ganefia. Untuk pilwakot tahun ini, Demokrat sudah memiliki strategi dan pemetaan yang matang dilakukan.

Dari segi popularitas juga sangat mengutungkan, ketika diusung Partai Demokrat dikenal sebagai partai yang merakyat. Dan terus turun ke bawah menyambangi masyarakat di Kota Mataram bersama kader dan para relawan saat ini.

Semua kandidat, kata Sinta, sudah ada mulai sowan dan beberapa kandidat juga pimpinan parpol di Kota Mataram. Dia tidak menampikan keinginan dari beberapa pimpinan parpol, seperti Ketua DPC Gerindra Abd Rachman yang ingin maju. Kita tetap berjalan dan koalisi tetap terbuka di Demokrat. Nanti ada prosesnya sebelum ditetapkan, pungkasnya.

Hal yang sama disampaikan jajaran pengurus DPC PAN Kota Mataram. Bendahara PAN Kota Mataram Ahmad Azhari Gufron mengatakan, sejauh ini belum ada muncul nama-nama di internal partai. Namun, dari segi kader sudah ada banyak kader yang ada di PAN dan siap tarung. Nanti ada aturan di dalam partai yang akan ditetapkan melalui musyawarah pengurus, selesai penetapan DPRD Kota Mataram ini akan dibahas lebih detail sama DPC soal kandidat calon Wali Kota Mataram dan Wakil Wali Kota Mataram, katanya. (dir)

Komentar Anda