Masyarakat Dukung Paket Sukiman – Suhaili Maju Pilkada NTB

Sukiman – Suhaili (IST/RADAR LOMBOK)

MATARAM — Jelang pendaftaran pasangan calon Gubernur (Cagub) dan calon wakil Gubernur (Cawagub) NTB di Komisi Pemilihan Umum (KPU), pada Agustus 2024 mendatang. Berbagai dukungan untuk terealisasinya pasangan Sukiman Azmy – HM Suhaili FT atau disingkat paket SuSu di kontestasi Pilkada NTB terus disuarakan.

Paket SuSu sangat diharapkan oleh masyarakat luas agar bisa memimpin Provinsi NTB kedepan. “Paket SuSu ini jadi harapan masyarakat untuk memimpin,” kata tokoh masyarakat Lombok Timur, Dr Abdul Gani Makhrup, kepada Radar Lombok, Jumat kemarin (26/4).

Menurutnya, paket SuSu ini jadi pilihan dan sangat dikehendaki masyarakat luas di NTB, untuk menakhodai daerah provinsi dengan jumlah penduduk yang mencapai lima juta jiwa tersebut. Paket SuSu adalah perpaduan figur yang komplet dan sangat berpengalaman di pemerintahan.

Baik Sukiman Azmy dan HM Suhaili FT adalah dua tokoh yang dinilai sudah memiliki rekam jejak, kompetensi, kapasitas dan mumpuni dalam memimpin daerah. Kedua tokoh ini sudah terbukti dan teruji berhasil dalam memimpin daerahnya.

Baca Juga :  Belum Ada Laporan Warga NTB Jadi Korban Gempa di Turki

“Pak Sukiman berhasil memimpin Kabupaten Lombok Timur (Lotim), begitu juga Pak Suhaili sangat sukses memimpin Kabupaten Lombok Tengah (Loteng). Terbukti mereka dua periode memimpin daerah masing-masing,” ucapnya.

Baginya, dalam masa kepemimpinan Sukiman Azmy sebagai Bupati Lotim dua periode, banyak capaian prestasi pembangunan yang ditorehkan. Diantaranya pembangunan infrastruktur jalan hingga ke Desa dan Dusun yang ada di seluruh wilayah Lotim. Pembangunan pasar sebagai pusat perekonomian massyarakat dan sejumlah keberhasilan lainnya.

Begitu juga HM Suhaili FT, yang juga dua periode memimpin Loteng, terbilang bupati yang cukup sukses memimpin Loteng. Pada masa kepemimpinan HM Suhaili FT, berhasil melaksanakan pembangunan KEK Mandalika, pengembangan pariwisata, pembangunan infrastruktur dan lainnya. “Masyarakat mengakui keberhasilan dua tokoh ini memimpin di daerahnya,” imbuhnya.

Selain itu, dari serapan aspirasi pihaknya di pulau Sumbawa, masyarakat NTB disana juga sangat menghendaki paket SuSu untuk memimpin NTB kedepan. “Masyarakat di pulau Sumbawa juga menghendaki paket SuSu ini,” ucapnya.

Baca Juga :  Terkendala Anggaran, Pemprov Belum Distribusikan Air Bersih

Dengan perpaduan dan kolaborasi dua tokoh yang terbilang sukses memimpin daerah, maka paket SuSu bisa menjadi jawaban dan solusi untuk bagaimana mempercepat pembangunan, kemajuan dan kesejahteraan masyarakat di NTB.

“Paket SuSu bisa jadi solusi dan jawaban dalam mengatasi persoalan yang belum terselesaikan di NTB,” tandasnya seraya menambahkan, paket SuSu ini punya peluang cukup besar untuk memenangkan kontestasi di Pilgub NTB 2024.

Disampaikan, Lombok Timur adalah kabupaten jumlah penduduk terbanyak di NTB. Sedangkan Lombok Tengah diurutan kedua. Gabungan suara pemilih di Lotim dan Loteng, bisa menjadi modal yang sangat signifikan bagi paket SuSu untuk bisa meraih kemenangan di kontestasi Pilgub NTB. terutama suara pemilih di Lotim. “Siapa unggul di Lotim, maka dialah pemenang di Pilgub NTB,” yakinnya.

Sebab itu, pihaknya sangat berharap paket SuSu bisa mendaftar di KPU dan menjadi kontestasi di Pilgub NTB. “Ini harapan kami masyarakat NTB,” lugasnya. (yan)

Komentar Anda