Pariwisata Lotim Menggeliat Pasca Pandemi

Menggeliat : Kunjungan wisatawan ke desa wisata Tete Batu Selatan dan sekitarnya mulai menggeliat. (M. Gazali/Radar Lombok)

SELONG – Pasca pandemi Covid-19, kunjungan wisatawan ke Lotim meningkat. Di Tete Batu Kecamatan Sikur misalnya, angka kunjungan meningkat.

Hal ini disampaikan owner Green Orry Inn Zuhri Rahman kemarin. Disampaikannya, peningkatan kunjungan wisatawan ke lokasi tersebut telah mulai terasa sejak Mei 2022 lalu dilihat dari jumlah kunjungan atau hunian penginapan di wilayah itu yang terbilang meningkat dibandingkan dengan sebelumnya. ” Alhamdulillah sejak Mei sampai September 2022 banyak sekali tamu kita yang datang. Baik tamu mancanegara maupun tamu lokal ” terang Zuhri.

Di hotel yang dikelolanya, sebagian besar yang memesan kamar datang secara berkelompok. Setiap kelompok berjumlah 15 sampai 20 orang. Para wisatawan dibawa oleh agen travel yang telah diajak bekerjasama. ” Selain berkelompok terkadang kita juga menerima tamu backpacker. Biasanya kalau backpacker ini mereka booking kamar secara online. Bahkan juga sampai ada yang tidak dapat kamar. Kalau tamu yang berkelompok ini biasanya mereka jauh hari sebelumnya telah pesan melalui agen travel,” ujarnya.

Untuk Green Orry sendiri kata dia, pihaknya telah menjalin kerjasama dengan empat agent travel. ” Ketika pandemi Covid-19 kita memang sangat merasakan dampaknya. Jumlah kunjungan ke sini menurun sekali. Tapi sejak Mei 2022, sudah mulai menggeliat, ” ungkap Zuhri.

Wisatawan yang datang ke Desa Wisata Tete Batu Selatan dan sekitarnya merupakan limpahanwisatawan yang datang berkunjung ke wisata favorit seperti Gili Trawangan maupun Kuta Mandalika. Kalau dua lokasi ini ramai dikunjungi wisatawan maka Tete Batu juga ramai. “Kita selalu merasakan dampak wisata Gili dan Kuta juga ramai didatangi wisatawan. Tidak hanya Green Orry saja, namun penginapan lainnya di sekitar ini juga pasti ramai,” imbuhnya.

Berkaitan dengan jumlah kunjungan, dalam sebulan bisa mencapai angka 200 lebih wisatawan. Baik itu wisatawan mancanegara maupun lokal. Meski demikian ia berharap sektor pariwisata ini akan bisa terus bangkit kembali sehingga akan bisa mendongkrak perekonomian masyarakat.(lie)

Komentar Anda