Menikmati Bukit Merese Yang Menawan Hati

Sekali Didatangi, Ingin Kembali Lagi

Bukit Merese
MEMESONA : Para pengunjung begitu bahagia menikmati keindahan alam dari atas bukit Merese, Lombok Tengah. (AZWAR ZAMHURI/RADAR LOMBOK)

Keindahan alam pulau Lombok memang tidak diragukan lagi. Mulai dari gunung, pantai hingga air terjun bisa dijumpai. Beberapa objek wisata bernuansa perbukitan yang cukup populer dan kerap menjadi tujuan wisatawan adalah bukit Merese. 


AZWAR ZAMHURI – LOMBOK TENGAH


BANYAK tempat menarik nan unik serta memesona bisa ditemui di daerah yang dijuluki pulau seribu masjid ini. Salah satunya, destinasi yang kian menawan hati yaitu Bukit Merese di Desa Kuta Lombok, Kecamatan Pujut, Lombok Tengah. Keindahan Bukit Merese memang mampu membius wisatawan. Hampir setiap hari, objek wisata andalan di kawasan Kuta Mandalika ini tidak pernah sepi pengunjung. Terlebih pada hari libur. Bukit ini bak lautan manusia. 

Baca Juga :  Kembangkan Wisata NTB Melalui Jejaring Medsos dan Online

Tidak hanya wisatawan lokal NTB, wisatawan luar daerah maupun mancanegara juga datang berkunjung menikmati indahnya panorama alam dari atas bukit. Setiap pengunjung pasti ingin mengabadikan momen di tempat ini. Untuk menuju bukit Merese, pengunjung hanya membutuhkan waktu sekitar 1 jam perjalanan dari Kota Mataram. Akses jalan yang dilalui pun tidak terlalu sulit. Bisa ditempuh dengan menggunakan kendaraan roda dua maupun empat. 

Baca Juga :  NTB Tuan Rumah Sail Indonesia Moyo Tambora

Bukit Merese terletak tidak jauh dari pantai Tanjung Aan. Jika ingin berhemat uang parkir, pengunjung bisa menggunakan alternatif dengan memarkir kendaraan di pantai Tanjung Aan. Kemudian berjalan kaki menuju bukit Merese, karena hanya berjarak sekitar 10-15 menit. 

Pengunjung juga bisa menggunakan alternatif lain. Namun harus membayar biaya parkir sebesar Rp 5000 dan langsung memarkir kendaraan di bawah bukit. Keindahan panorama alam dari atas bukit Merese memang tidak bisa didapatkan begitu saja. Pengunjung harus sedikit bersusah payah menaiki bukit. 

Komentar Anda
1
2
3