Longsor Kembali Terjadi di Pusuk Sembalun, Pengendara Diminta Waspada Melintas

Longsor terjadi di Pusuk Sembalun, Senin (12/4/2021). (IST/RADAR LOMBOK)

SELONG–Longsor kembali terjadi di Pusuk Sembalun, Lombok Timur Senin (12/4/2021) kemarin. Tepatnya sekitar 500 meter sebelum puncak pusuk dari arah Suela menuju Sembalun.

Penyebab longsor sendiri belum diketahui, mengingat tidak ada hujan atau angin kencang. Longsor ini mengakibatkan badan jalan tertutup material tanah dan bebatuan. Sehingga menyulitkan kendaraan bermotor melintas. Baru bisa dilalui setelah alat berat membantu membersihakan material longsor.

Kasi Humas Polsek Sembalun Bripka Ida Bagus Tatur mengatakan, pihaknya mengetahui adanya longsor sekitar pukul 05.30 WITA setelah menerima laporan dari masyarakat. Mengetahui hal tersebut, ia bersama anggota Polsek Sembalun dan Koramil 1615 Sembalun, Camat Sembalun dan masyarakat setempat menuju lokasi longsor untuk melakukan pembersihan material longsor menggunakan alat seadanya, seperti sekop, cangkul, dan gergaji mesin. “Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Ini kali keempat terjadi tanah longsor di kawasan Pusuk Sembalun di titik yang berbeda,” ungkapnya.

Baca Juga :  Ini Cara Mengecek Apakah Dapat Bantuan PKH, BPNT, dan BST dari Kemensos

Camat Sembalun Mertawi mengatakan, begitu kejadian, pihaknya langsung berkoordinasi dengan BPBD Lombok Timur untuk menurunkan alat berat secepatnya. Tetapi beruntung bantuan cepat datang dari alat berat milik PT Sinar Bali yang kebetulan mengerjakan proyek jalan di kawasan tersebut, sehingga bisa dengan cepat dilalui oleh kendaraan. “Jadi sekarang Alhamdulillah, sudah bisa dilewati oleh masyarakat yang hendak ke Sembalun, maupun masyarakat sembalun sendiri yang ingin ke Aikmel dan sekitarnya,” ujar Mertawi.

Baca Juga :  Gempa M=6,7 di Jawa Timur Terasa Sampai Lombok

Namun diharapkan mobil pemadam kebakaran juga diterjunkan untuk menyemprot sisa material longsor agar jalan benar-benar bersih.

Mertawi sendiri mengimbau masyarakat untuk selalu hati-hati dan waspada jika melewati Pusuk Sembalun. Sewaktu-waktu bisa terjadi longsor dan pohon tumbang. “Kita tidak bisa prediksi kapan terjadi. Seperti kali ini tanpa hujan maupun angin terjadi longsor, maka kami tidak bosan mengimbau masyarakat untuk selalu waspada jika melewati jalur pusuk,” pungkasnya. (wan)

Komentar Anda