SETELAH melahirkan anak kedua secara normal di Rumah Sakit Pondok Indah pada Senin (25/7), kondisi Shireen Sungkar membaik.(27/7), dengan didampingi suami, Teuku Wisnu, Shireen memperkenalkan buah hatinya, Cut Hawwa Medina Alfatih, kepada publik.
Shireen juga membagi cerita tentang persalinan keduanya tersebut. Bila dibandingkan saat melahirkan anak pertama, Adam, persalinan Hawwa lebih sakit. Selain itu, dibutuhkan tenaga yang lebih. Apalagi, saat hamil kedua, berat badannya naik dua kali lipat. ’’Yang ini rasanya ngeden susah banget. Mungkin emang bayinya yang terlalu besar,’’ ujar Shireen.
Hawwa lahir dengan berat 3,44 kg dan panjang 50 cm. Kelahiran si adik membawa perubahan pada Adam, 2. Shireen harus menyampaikannya dengan tepat bahwa Adam sudah menjadi kakak. Waktu menjenguk ke rumah sakit, Adam melihat Shireen tengah menyusui Hawwa. ’’Kasihan sih.
Ketika lihat Shireen sama Hawwa, Adam kayak bingung. Dia minta gendong sama orang-orang di ruangan,’’ ungkap Wisnu. Saat ini Shireen berencana mengurus putrinya sendiri. Dia belum akan memanfaatkan jasa babysitter. Sebab, bintang sinetron Cinta di Langit Taj Mahal 2 itu ingin mengamati tumbuh kembang putrinya. ’’Lumayan. Sekalian ngurusin badan,’’ ucap Shireen, lantas tertawa. (glo/c14/jan)