Interior Kantor Baru Bupati Telan Rp 4,8 Miliar

Ahmad Subhan (GAZALIE/RADAR LOMBOK)

SELONG—Pengadaan interior untuk  kantor baru Bupati Lombok Timur (Lotim) belum dilakukan pemasangan. Namun pengadaaan interiornya sendiri menelan anggaran sebesar Rp. 4,8 miliar. Itu dialokasikan untuk pengadaan meja, kursi dan beberapa interior lainnya.

Pengadaan interior ditentukan melalui proses tender. Ketentuan itu dilakukan, mengingat jumlah anggarannya mencapai miliaran rupiah. Sejumlah interior itu nantinya akan dipasang di ruangan kantor yang berlantai lima itu.

Kabag Humas Pemkab Lotim, Ahmad Subhan mengatakan, saat ini sejumlah interior yang akan dipasang di kantor bupati itu masih dalam tahap proses pengerjaan oleh pihak ketiga yang memenangkan tender pengadan interior ini. Baik menyangkut meja, kursi dan lainnya. Jika proses pengerjaanya sudah rampung seratus persen, baru setelah itu  akan dilakukan pemasangan. “Kalau sudah rampung akan langsung  dilakukan pemasangan,” kata Subhan.

Baca Juga :  Warga Sembalun Mengadu ke Bupati

Informasi yang diterima, target pengerjaan interior paling lambat akan selesai sampai Desember mendatang. “Itu akan dipasang di lantai satu, dua, dan tiga,” tutup Subhan.

Saat ini kantor bupati baru sudah mulai ditempati. Dari lima lantai, baru lantai empat yang digunakan sementara oleh bagian Sekertariat Daerah (Sekda) setempat. “Kalau sudah interior terpasang, kita akan pindah ke lantai satu,” kata Subhan saat itu.

Baca Juga :  Bupati Ingin Program 2017 Cepat Dimulai

Rencananya kantor itu juga akan ditempati oleh Bupati, dan Wakil Bupati Lotim, serta beberapa SKPD lainnya. Namun untuk sementara ini, bupati dan wakil bupati masih berdinas di kantor lama. Rencannya Bupati akan mulai pindah setelah semua interior selesai dilakukan pemasangan.

Direncanakan awal tahun ini kantor bupati baru yang dibangun dengan anggaran Rp. 90 miliar lebih  itu sudah mulai akan dipakai. “Nanti sekaligus dilakukan peresmian,” pungkas Subhan. (lie)

Komentar Anda