Polisi Intensifkan Patroli Balap Liar Jalur Oberoi

TANJUNG-Jalur pertigaan menuju Hotel Oberoi di Desa Medana Kecamatan Tanjung, kerap dijadikan aksi balap liar remaja. Kondisi jalan yang mulus dan keadaan yang sepi membuat sejumlah remaja cukup getol melakukan balap liar di tempat itu.

Menindaklanjuti laporan dari masyarakat, pihak Polsek Tanjung pun menginsentifkan patroli di sekitar lokasi. “Patroli selalu kita gelar di sana, sehubungan dengan adanya laporan masyarakat bahwa di lokasi sering digunakan aksi balap liar,” jelas Kapolsek Tanjung, Kompol M. Purna, Selasa (20/9).

Baca Juga :  Lombok Utara Kekurangan Armada Pengangkut Sampah

Patroli lanjut mantan Kapolsek Gangga ini dilakukan pada sore dan malam hari, karena pada waktu-waktu itu lah aksi balap liar kerap dilakukan. Menurutnya, aksi balap liar ini mengganggu kenyamanan masyarakat sekitar serta mengganggu wisatawan yang melintas. “Bagi yang terjaring, kita langsung tindak tegas dan kita tilang,” tegasnya.

Terlebih kata Purna, motor yang dipergunakan, kebanyakan tidak dilengkapi dengan surat-surat lengkap serta kondisi fisik motor yang tidak standar, sehingga diyakini berbahaya, tidak hanya bagi pengendara tetapi juga bagi pengendara lain ataupun masyarakat yang melintas.

Baca Juga :  Pemkab Mulai Safari Ramadan Perdana di Sesait

Selain melakukan patroli di sekitaran jalur menuju Hotel Oberoi lanjutnya, patroli balap liar ini juga dilakukan di sejumlah titik lainnya yang kerap dijadikan aksi balap liar dan kebut-kebutan. Patroli tersebut untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat di Kecamatan Tanjung. (zul)

Komentar Anda