Tugu Titik Nol Diresmikan Saat HUT Kota Mataram

TUGU TITIK NOL: Proyek tugu titik nol dipastikan rampung sebelum HUT Kota Mataram, tanggal 31 Agustus 2021 mendatang. (SUDIR/RADAR LOMBOK)

MATARAM—Proyek penataan Tugu Titik Nol di Jalan Pejanggik, Kota Mataram, terus dikebut. Proyek ini ditargetkan rampung bersaman dengan perayaan HUT Kota Mataram, pada tanggal 31 Agustus 2021 mendatang.

Kepala Dinas Pariwisata Kota Mataram, H Nizar Deny Cahyadi mengatakan, pembangunan Tugu Titik Nol Kilometer Mataram ini telah mulai dibangun. “Kegiatan pembangunan Tugu Titik Nol Kilometer Mataram, ditargetkan rampung pada akhir bulan Agustus ini, dan langsung diresmikan Wali Kota Mataram, H Mohan Roliskana, bertepatan dengan HUT Kota Mataram,” katanya kepada Radar Lombok, Kamis kemarin (12/8).

Proyek pembangunan Tugu Titik Nol Kilometer Mataram tersebut, bisa langsung dikerjakan, karena menggunakan sistem penunjukan langsung (PL), dengan anggaran Rp 150 juta. Konsepnya Tugu Titik Nol Kilometer itu akan dilengkapi dengan taman, serta fasilitas pendukung lainnya, untuk mempercantik kawasan tersebut.

Disampaikan Deni, konsep pembangunan Tugu dan Taman di Titik Nol Kilometer Mataram itu sarat dengan kearifan lokal. Tugu dibangun dengan warna emas yang khas suku Sasak Lombok, serta lambang bintang yang menandakan warga Kota Mataran yang religius. “Dengan demikian, ke depan kawasan Tugu Titik Nol Kilometer Mataram ini akan menjadi satu destinasi baru di kota ini,” jelasnya.

Luas lahan pembangunan Tugu Titik Nol Kilomter Mataram tersebut, sekitar 48 meter persegi, menggunakan lahan milik Pemerintah Provinsi NTB. Pembangunan Tugu Titik Nol Kilometer Mataram tersebut, dilatarbelakangi dengan seringnya ada pertanyaan dari para wisatawan, baik lokal maupun asing terkait keberadaan di mana lokasi Tugu Titik Nol Kilometer Mataram.

“Untuk izin penggunaan lahan sudah kita dapatkan, dengan ketentuan tiga meter dari saluran ke arah utara, dan 15 meter ke arah timur dan barat. Jadi Taman nanti akan kita bangun memanjang,” jelas Deni.

Terpisah, Ketua DPRD Kota Mataram H Didi Sumardi menyambut baik adanya penataan Tugu Titik Nol Kilomter Mataram, yang merupakan salah satu simbol daerah dan sudah selayaknya diperhatikan seperti daerah lain.

“Kita terus apresiasi beberapa gagasan eksekutif selama ini, untuk terus menata dan bisa menjadi destinasi wisata ke depanya,” singkatnya. (dir)

Komentar Anda