RS Metro Metro Medika Lombok Berikan Layanan Ambulan Gratis

Khusus Wilayah Kota Mataram

dr Rangga Haryo Notokusumo
dr Rangga Haryo Notokusumo (FAISAL HARIS/RADAR LOMBOK)

MATARAM—Rumah Sakit (RS) Metro Medika Lombok yang berlokasi di Jalan Jenderal Sudirman No. 18, Rembiga, Mataram, kembali memberikan kemudahan pelayananan bagi masyarakat Lombok yang berada di wilayah Kota Mataram, untuk layanan Ambulan Gratis.

“Mengenai ambulan gratis, kita sebenarnya punya program khusus untuk wilayah Kota Mataram. Kita coba dalam waktu satu bulan dua bulan ini. Jadi terlepas pasien itu mampu atau tidak mampu, tetapi kalau dia membutuhkan ambulan untuk dirawat di rumah sakit. Misalnya patah tulang atau korban kecelakaan di jalan, dan lainnya, kita siap untuk menjemput dengan menyediakan ambulan secara gratis,” kata Direktur Rumah Sakit Metro Medika Lombok, dr Rangga Haryo Notokusumo, Senin (11/3).

Hal itu sebagai bentuk kemanusian yang dilakukan pihak RS Metro Metro Medika Lombok. Meski banyak orang yang mengatakan RS swasta selalu berpikir profit (keuntungan), namun pihaknya juga tidak menafikan hal tersebut.

Namun yang terpenting ada nilai kemanuasian yang harus dilakukan, dan tidak hanya berpikir soal keuntungan saja. “Profit mungkin tidak terlalu profit-profit bangetlah. Dalam artian sisi kemanusiaan itu sangat kami pertimbangkan. Adanya ambulan gratis ini justru akan membuat masyarakat lebih mudah mendapatkan akses layanan rumah sakit,” terang Rangga.

Apalagi wilayah Kota Mataram, untuk layanan ambulan cukup lumayan biayanya. Meskipun itu hanya untuk mengantarkan jenazah atau pasien pulang. Entah disebut sebagai uang administrasi atau lainnya, tetapi cukup menguras kocek (uang) masyarakat. “Untuk sementara ini, kita di wilayah Kota Mataram akan memberikan layanan ambulan secara gratis. Misalnya ada pasien di rumah yang tidak mampu keluar untuk berobat, dan hendak berobat, maka kami siap untuk menjemput tanpa harus mengeluarkan uang. Karena ini benar-benar gratis,” tegasnya.

Program ini lanjutnya, sudah berjalan sejak awal bulan Maret, dan telah melakukan sosialisasi kepada masyarakat di Kota Mataram. “Sudah kami sosialisasikan. Insya Allah ini terus kami lakukan, dan bahkan mungkin kami akan mencoba untuk membuka di wilayah Kabupaten Lombok Barat untuk antar jemput pasien di wilayah tersebut. Tapi sementara itu dulu yang kita lakukan,” jelasnya.

Namun tidak menutup kemungkinan, pihaknya juga akan membuat program lain untuk wilayah NTB. “Kita terus memberikan layanan terbaik, dengan motto yang kita gaungkan di RS Metro Metro Medika Lombok, tetap bisa melayani tiada henti,” jelas dokter Rangga, panggilan akrabnya Direktur RS termuda ini.

Untuk itu, bagi masyarakat wilayah Kota Mataram yang ingin berobat, dan membutuhkan ambulan gratis, bisa langsung menghubungi pihak  RS Metro Metro Medika Lombok, atau melalui nomor layanan 24 jam RS Metro Metro Medika Lombok, ke nomor (0370)7847171 atau 081977847171. “Bisa langsung datang atau bisa melalui via telepon ke nomor yang sudah kami sediakan 24 jam,” tutupnya. (sal)

Komentar Anda