Pendakian Gunung Rinjani Dibuka Kembali

Pendakian Gunung Rinjani Dibuka.

MATARAM – Badan Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (BVMBG) resmi telah membuka kembali jalur pendakian gunung Rinjani, setelah beberapa waktu terakhir ditutup paska erupsi gunung Barujari.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Budpar) Provinsi NTB, HL Moh Faozal mengungkapkan, pihaknya telah menerima surat dari BVMBG yang isinya pendakian Rinjani telah dibuka. "Mulai hari ini (kemarin – red), pendakian gunung Rinjani resmi dibuka," terangnya kepada Radar Lombok, Rabu kemarin (30/11).

Dikatakan Faozal, kabar ini tentunya sangat dinanti-nanti oleh semua pihak. Mengingat, kunjungan ke gunung Rinjani selama ini sangat tinggi dan menjadi salah satu daya tarik wisata di NTB. "Tapi untuk saat ini masih dibuka sampai Pelawangan saja," imbuhnya.

Baca Juga :  Kereta Gantung ke Rinjani Belum Jelas

Kepala Balai Taman Nasional Gunung Rinjani (TNGR), R Agus Budi Sentosa saat dikonfirmasi, malah tidak membenarkan informasi tersebut. Sampai saat ini, pendakian gunung Rinjani masih belum dibuka.

Rencana akan dibukanya kembali jalur pendakian gunung Rinjani, memang akan dilakukan dalam waktu dekat. Namun, Agus memastikan Balai TNGR belum membuka pendakian. "Belum dibuka, dalam waktu dekat sih. Itu pun pembukaan jalur pendakian terbatas," terangnya terpisah.

Agus juga mengaku tidak pernah ada surat dari BVMBG yang menyebutkan pendakian Rinjani sudah dibuka. Selain itu jelasnya, BVMBG tidak memiliki wewenang untuk membuka jalur pendakian. "Mohon maaf, BMKG atau BVMBG tidak punya Tupoksi dan kewenangan menyangkut pembukaan jalur pendakian  akibat aktivitas vulkanologi. Demikian juga  dengan Dinas Budpar Provinsi," tegas Agus Terpisah, Kepala Bagian Tata Usaha (TU) Balai TNGR, Mustafa Imran Lubis menegaskan, pihak yang berwenang membuka jalur pendakian dalah TNGR sendiri. Sementara BVMBG atau siapapun tidak memiliki wewenang. "Yang berwenang untuk membuka kan sudah jelas Balai TNGR, bukan BVMBG," ucapnya dari Jakarta.

Baca Juga :  Brand Wisata Halal Pada Pendakian Rinjani Jauh dari Harapan

Diakui, dalam waktu dekat TNGR akan membuka pendakian Rinjani. Namun bukan berarti saat ini pendakian sudah dibuka. "Ini masih rencana mas, belum dibuka. TNGR yang berwenang itu, kita masih rencana saja kok," tegasnya menanggapi surat BVMBG yang masuk ke Disbudar NTB. (zwr)

Komentar Anda