Hanura Terbitkan Rekomendasi untuk Zulkieflimansyah

Zulkieflimansyah saat diskusi dengan mahasiswa Dompu. (IST FB @Bang Zul Zulkieflimansyah)

MATARAM–Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Hanura resmi mengeluarkan surat rekomendasi untuk Zulkieflimansyah sebagai Bakal Calon Gubernur NTB.

Surat Nomor RK/043/DPP-Hanura/V/2024 tertanggal 22 Mei 2204 di Jakarta, ditandatangani langsung oleh Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (OSO) dan Sekretaris Jenderal Benny Ramdhani.

Zul diperintahkan sosialisasi dan komunikasi di internal Hanura. Selain itu komunikasi dengan pihak eksternal dalam rangka pemenuhan persyaratan pencalonan kepala daerah atau untuk menambah dukungan partai koalisi.

Jika tidak mampu merampungkan dukungan minimum partai koalisi, maka surat rekomendasi dinyatakan tidak berlaku.

Surat rekomendasi itu berlaku sejak ditetapkan dan berakhir 21 Juni 2024.

Terkait surat rekomendasi yang dikeluarkan DPP Hanura, Zul mengaku sangat bersyukur atas dukungan dari partai yang memiliki 1 kursi di DPRD NTB itu.

“Alhamdulillah. Kita sudah diberikan surat rekomendasi dari DPP Hanura,” ucapnya.

Sementara itu, Ketua DPD Hanura NTB Ahmad Dahlan Leo mengatakan, surat rekomendasi yang diterbitkan DPP adalah surat tugas yang diberikan kepada para bakal calon yang mendaftar di Partai Hanura. Surat tugas itu belum final dan bersifat sementara.

“Keputusan akhir tetap di tangan DPP,” lugasnya. (yan)

Komentar Anda