Demokrat Usung Nurhidayah di Pilkada Lobar

Nurhidayah menerima surat tugas sebagai calon Bupati diusung Partai Demokrat di Pilkada Lobar 2024. (AHMAD YANI/RADAR LOMBOK)

Mataram – Partai Demokrat dipastikan akan dukung dan usung ketua DPRD Lombok Barat Nurhidayah sebagai calon Bupati di kontestasi Pilkada Lombok Barat.

Hal itu ditandai terbit surat tugas kepada calon Bupati Lobar Nurhidayah. Dengan nomor surat tugas; 272/ST/CAKADA/Satgas-PD/VI/2024 tertanggal 15 Juni 2024.

Penyerahan surat tugas itu dilakukan di kantor DPD Partai Demokrat NTB, Sabtu (15/6).

Surat tugas diserahkan ketua DPC Partai Demokrat Lobar M. Zain Darmat dan disaksikan pengurus DPD Partai Demokrat NTB.

Sekretaris DPD Partai Demokrat NTB Andi Mardan menegaskan bahwa DPP Partai Demokrat hanya menerbitkan satu surat tugas kepada satu calon Bupati.

” Demokrat hanya mengeluarkan satu surat tugas di Pilkada,” katanya.

Dengan terbit surat tugas tersebut, maka dipastikan Partai Demokrat akan dukung dan usung Nurhidayah sebagai calon Bupati.

Ada beberapa poin menjadi arahan dari surat tugas tersebut. Yakni, Melaksanakan komunikasi politik untuk memenuhi persyaratan 20 persen koalisi parpol.

Mencari dan mengusulkan pasangan calon Wakil Bupati Lobar. Melaporka hasil survey terkini. Surat tugas ini berlaku selama satu bulan dan berakhir 12 Juli 2024.

Sementara itu, Calon Bupati Lobar Nurhidayah menegaskan, siap melaksanakan apa menjadi arahan dari surat tugas yang diberikan kepada dirinya selaku calon Bupati Lobar.

” Dan terima kasih kepada ketua umum DPP Partai Demokrat mas AHY, telah memberikan kepercayaan kepada saya sebagai calon Bupati untuk diusung Demokrat di Pilkada Lobar,” lugasnya.(yan)

F – Nurhidayah menerima surat tugas sebagai calon Bupati diusung Partai Demokrat di Pilkada Lobar 2024.

Ahmad Yani/Radar Lombok

Komentar Anda