Sambut Hari Kasih Sayang, Honda NTB Gelar Romantic Touring

Honda NTB menggandeng konsumen loyalnya dengan menggelar City Touring dengan menggunakan Honda Scoopy merayakan Valentine Day.

MATARAM – Bulan Februari dikenal sebagai bulan kasih sayang (Valentine Day) menjadi salah satu moment yang tak ingin dilewatkan oleh Astra Motor NTB sebagai Main Dealer sepeda motor Honda di wilayah NTB untuk menggandeng konsumen loyalnya dengan menggelar City Touring dengan menggunakan skutik clasik kebanggaan Honda.

Event yang bertajuk “Valentine Romantic Touring” akan mengajak konsumen pengguna Honda Scoopy yang berada di Kota Mataram untuk mengitari Kota dengan beberapa stop poin seperti Landmark yang menjadi icon dari Kota Mataram.

“Tujuan dari aktivitas ini adalah untuk membuat aktivitas bersama pengguna sepeda motor Honda Scoopy yang mana image dari Honda Scoopy merupakan skutik klasik kecintaan kaula muda yang bisa mewakili fasion serta jati diri penggunanya dalam berkendara sehari-hari,” jelas Marketing Manager Astra Motor NTB, Kresna Murti Dewanto.

Baca Juga :  Komunitas Honda jadi Role Model #Cari_Aman Berkendara

Honda Scoopy hadir dengan pengaplikasian teknologi frame (rangka) eSAF (enhanced Smart Architecture Frame) membuat skutik ini lincah dan mudah dikendarai. Fitur unggulan lain menjadi andalan New Honda Scoopy seperti pengisi daya baterai ponsel jenis USB (USB charger), serta pilihan tipe dengan penyematan fitur Smart Key.

Dengan dibekali generasi terbaru mesin 110cc eSP (enhanced Smart Power) yang hemat bahan bakar, sekaligus sanggup menyuguhkan performa optimal. New Honda Scoopy hadir dengan kapasitas tangki bahan bakar yang besar yaitu 4,2L dan mampu menyuguhkan konsumsi bahan bakar yang irit di kelasnya mencapai 59 km/liter

Baca Juga :  Agen Honda Care Bagi Takjil untuk Pengguna Motor Honda

Fitur unggulan lain pada New Honda Scoopy juga dipertahankankan seperti desain pijakan kaki terbaru untuk pembonceng yang terintegrasi dengan bodi, memudahkan pengendara membonceng dengan tetap nyaman dan stylish. Model baru ini juga mengaplikasikan velg dual 5 spokes, 12 inch dan ban tubeless untuk menghadirkan kenyamanan dan rasa aman pengendara.

Ditambahkan I Dewa Gede Sutrisna Putra selaku Supervisor Promotion Astra Motor NTB, Valentine Romantic Touring digelar tepat pada tanggal 14 Februari dengan mengundang konsumen pengguna Honda Scoopy serta partisipasi dari Counter Sales jaringan Dealer Honda di Kota Mataram.

“Rute touring mengitari pusat Kota dan singgah di beberapa Landmark Kota Mataram,” tutup Detra. (luk)

Komentar Anda