Pasien Sembuh Meningkat, Kasus Meninggal Bertambah Tiga Orang

Lalu Gita Aryadi (Dok/)
Lalu Gita Aryadi (Dok/)

MATARAM – Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi NTB kembali melaporkan peningkatan jumlah tambahan pasien sembuh dari Covid-19  Selasa (9/6) sebanyak 76 orang serta tambahan kasus baru terkonfirmasi positif hanya 27 orang tiga diantaranya meninggal dunia.

 Jumlah pasien sembuh di NTB mencapai 485 orang dari total jumlah kasus positif 857 orang. Serta 29 orang diantaranya  meninggal dunia, 343 orang masih positif dalam perawat. “Hari Selasa (9/6) terdapat penambahan 76 orang yang sembuh dari Covid-19 setelah pemeriksaan laboratorium swab dua kali dan keduanya negatif,”ungkap Sekretaris Daerah selaku Ketua Pelaksana Harian Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi NTB, Lalu Gita Aryadi dalam keterangan tertulisnya, Selasa malam (9/6/2020).

 Tambahan pasien sembuh dari Covid-19 tersebut, merupakan pasien yang berasal lima kabupaten/kota di NTB serta satu pasien dari luar provinsi . Terbanyak masih Kota Mataram 35 orang, disusul, Lombok Tengah 29 orang, Lombok Barat 8 orang, Lombok Timur 2 orang, Kabupaten Bima 1 orang. Selain adanya tambahan pasien sembuh, sambung terdapat juga tambahan kasus baru pasien positif yang dinyatakan meninggal dunia “Hari ini juga terdapat penambahan tiga orang kasus kematian baru,”jelasnya.

 Disampaikan, kasus kematian karena Covid-19 sebagian besar disertai dengan penyakit tidak menular, seperti penyakit kardiovaskular (hipertensi, jantung), diabetes melitus, atau penyakit paru kronis. Oleh karena itu, diharapkan kepada masyarakat yang memiliki penyakit tidak menular seperti di atas untuk lebih menjaga kesehatan, segera berobat ke fasilitas kesehatan terdekat, dan berupaya mencegah terinfeksi Covid-19 dengan cara tidak keluar rumah, memakai masker bila harus keluar rumah, melakukan social distancing, sering cuci tangan, dan tidak merokok. (sal)

Komentar Anda