Humaidi Dikabarkan Gandeng Gede Sakti

Humaidi (AHMAD YANI/RADAR LOMBOK)
Humaidi (AHMAD YANI/RADAR LOMBOK)

MATARAM–Ketua DPD II Golkar Lombok Tengah (Loteng) Humaidi yang juga Balon Bupati Loteng dikabarkan sudah memilih Lalu Gede Sakti sebagai Balon Wakil Bupati Loteng, pendampingnya. Humaidi kabarnya sudah menyodorkan nama Gede Sakti ke DPD I Golkar NTB.

Terkait hal tersebut, Wakil Ketua DPD I Golkar NTB Bidang OKK Abdul Hafid membenarkan bahwa Humaidi sudah mengajukan nama pendamping. Tetapi apakah yang diajukan adalah elite NW Gede Sakti, ia belum mau merinci. “Tidak jauh dari nama itu. Kita tunggu saja,” kata Anggota DPRD NTB tersebut, kemarin.

Diungkapkan, semua berkas balon kada dari Golkar sudah ada di DPP. DPP juga sedang menggodok dengan mengacu pada survei elektabilitas. Tetapi pandemi covid-19 itu membuat proses penggodokan itu tertunda sementara.

Dikonfirmasi soal digandengnya Gede Sakti ini, Khatib AM PBNW Lalu Muhyi Abidin mengaku, memang sudah ada komunikasi antara Gede Sakti dengan sejumlah elite partai di Loteng termasuk dengan Humaidi. Namun Muhyi tidak mengetahui sejauh mana komunikasi politik yang sudah terbangun antara Gede Sakti dengan Humaidi. “Itu sangat terbuka terjadi (Duet Humaidi-Gede Sakti). Karena Gede Sakti terbuka dalam menjalin komunikasi politik dengan tokoh parpol di Pilkada Loteng,” jelasnya,

Sementara itu, Humaidi mengaku sudah menyerahkan nama pendamping ke Golkar. Tetapi ia juga masih merahasiakan nama pendampingnya itu. “Intinya, kita tunggu proses finalisasi di internal partai,” tandasnya. (yan)

Komentar Anda