Penanganan Kasus Penyerangan Dinilai Lamban, Warga Blokade Jalan Menuju Senggigi

Warga Desa Meninting, Kecamatan Batulayar, Kabupaten Lombok Barat memblokade jalan di simpang tiga Desa Meninting, Rabu (15/5/2024) pagi dengan memasang terop. (FAHMI/RADAR LOMBOK)

GIRI MENANG–Warga Desa Meninting, Kecamatan Batulayar, Kabupaten Lombok Barat memblokade jalan di simpang tiga Desa Meninting, Rabu (15/5/2024) pagi pukul 10.00 WITA.

Aksi blokade jalan dilakukan sebagai bentuk protes atas lambannya penanganan kasus penyerangan yang menimpa warga Dusun Montong Buwuh, Desa Meninting, Kecamatan Batulayar, Lombok Barat, Jumat lalu (10/5/2024) itu.

Baca Juga :  Massa Bersenjata Tajam Serang Warga Meninting

Warga bahkan memasang terop di tengah jalan sehingga pengendara yang menuju Senggigi tidak bisa lewat.

Aksi blokade ini dilakukan hingga pukul 12.00 WITA, usai Kapolres Lombok Barat AKBP Bagus Nyoman Gede Junaedi memberikan keterangan progres penanganan kasus penyerangan yang diduga dilakukan massa dari Desa Rembitan, Kecamatan Pujut, Lombok Tengah itu. (ami)

Komentar Anda