Maju, Nurul Adha Diprediksi Berpasangan dengan LAZ

BALIHO : Baliho Hj. Nurul Adha banyak terpasang setelah menyatakan diri sebagai calon Wakil Bupati Lombok Barat. (Fahmy/Radar Lombok)

GIRI MENANG – Ketua Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Lombok Barat Hj. Nurul Adha menyatakan mantap maju sebagai calon Bupati Lombok Barat di Pilkada Lobar mendatang. Dari serapan koran ini, ia diprediksi akan dipinang oleh H. Lalu Ahmad Zaini (LAZ). Pasangan LAZ-Nurul Adha (Lazda) dianggap sebagai paket komplit. Masih dari serapan koran ini, pasangan ini akan diusung oleh PKS, PKB dan PPP.

Nurul Adha menyatakan siap maju menjadi calon Wabup maju setelah DPW PKS NTB menegaskan bahwa untuk Pilbup Lombok Barat DPW PKS menetapkan Nurul sebagai Cawabup.
Sebagai Kader partai, pihaknya siap melaksanakan perintah partai untuk maju. ” Bismillah, siap untuk maju sebagai Cawabup, ” jawab Nurul yang juga Wakil Ketua DPRD Lombok Barat, Jumat (17/5).

Setelah ditetapkan sebagai Bacawabup oleh PKS, Nurul langsung memanaskan mesin partai dan tim langsung bergerak melakukan sosialisasi. Dimana hampir di semua wilayah di Kabupaten Lombok Barat ada baliho Nurul banyak terpasang.”Partai dan tim sudah bergerak melakukan sosialisasi,”paparnya.

Baca Juga :  Polisi Tangkap Perempuan Pelaku TPPO

Selanjutnya selain melakukan sosialisasi, partai juga sudah mulai membuka desk Pilkada untuk melakukan penjaringan bakal calon Bupati yang nantinya akan ia dampingi sebagai pasangan.

PKS tidak melakukan penjaringan untuk bakal calon wakil bupati.” Karena PKS sudah menetapkan saya sebagai Cawabup, maka yang dicari calon bupati, ” tegasnya.

Sementara itu Desk Pilkada PKS Kabupaten Lombok Barat membuka pendaftaran berdasarkan arahan dari Dewan Pimpinan Tingkat Wilayah PKS NTB. Pendaftaran dibuka selama 4 hari, dari tanggal 15 – 18 Mei 2024.
Ahyar Rosidi, selaku Sekretaris DPD PKS Lombok Barat sekaligus Wakil Ketua Desk Pilkada, menjelaskan bahwa pendaftaran calon bupati ini dilakukan untuk menyeleksi calon bupati yang akan berpasangan dengan Hj. Nurul Adha maju dalam kontestasi Pilkada Lobar nanti.

Baca Juga :  Mayat Bayi Dibuang di Pinggir Jalan, Ada Pesan Minta Tolong

” Sebelumnya DPTD telah menetapkan nama Hj. Nurul Adha, yang saat ini menjabat Ketua DPD PKS Lombok Barat sebagai kandidat wakil bupati berdasarkan hasil penjaringan internal ataupun survei yang kami lakukan,”ungkapnya.

Ahyar menambahkan, desk Pilkada berharap melalui pendaftaran terbuka ini, akan mendapatkan nama- nama calon bupati yang kemudian akan disampaikan kepada DPTW PKS NTB untuk dilakukan proses seleksi lanjutannya. Dalam pendaftaran Cakada nanti, semua calon yang mendaftar di PKS Lobar diminta mengisi formulir dan menyerahkan syarat lainnyai seperti melampirkan ijazah terahir serta pas foto 4 x 6 satu lembar. “Semoga dengan proses ini nantinya PKS mendapatkan calon bupati terbaik yang akan berpasangan dengan Ummi Nurul untuk diusung PKS maju dalam Pilkada,” tutupnya.(ami)

Komentar Anda