Smartfren Optimalkan Layanan Digital 4G LTE

smartfren
FOTO - VP Brand and Communication Smartfren, Derrick Surya bersama Head of Digital Lifestyle Smartfren, Imam Sudrajat dan VP Techonology and Special Projeck Smartfren, Munir Syahda Prabowo saat memberikan kterangan perss kepada wartawan di sela-sela media gathering di Gili Trawangan, Kamis kemarin (14/9).

TANJUNG–Berdasarkan data akhir tahun 2016 dari Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII), sebanyak 132,7 juta penduduk atau 52 persen dari total penduduk Indonesia telah menjadi pengguna internet. Dimana 63 juta orang diantaranya mengakses internet menggunakan hand phone.  Melihat hal tersebut di atas, PT. Smartfren Telecom, Tbk. fokus untuk terus mengembangkan layanan digital khususnya yang berkaitan dengan lifestyle dimana di dalamnya termasuk social media, chat, video, musik, game dan lainnya.

Head of Digital Lifestyle Smartfren, Imam Sudrajat mengatakan, dengan semakin tingginya tingkat penetrasi internet dan smartphone, serta semakin mudahnya masyarakat menggunakan jaringan 4G LTE Advanced. Smartfren terus berusaha untuk terus memaksimalkan layanan digital Smartfren guna mendekatkan diri kepada pelanggan untuk menunjukkan keunggulan dari teknologi 4G LTE, kedepannya dengan tidak hanya menyediakan beragam layanan hiburan lewat program digital lifestyle.

Baca Juga :  Dukung Pariwisata, Smartfren Perkuat Jaringan

“Kami juga memiliki rencana untuk mengembangkan beragam layanan digital lainnya seperti cloud, M2M, ataupun layanan fintech.” ujar Imam Sudrajat saat menggelarmedia gathering bersama wartawan wilayah Jatim Balinusra di Gili Trawangan, Kami kemarin (14/9).

Dikatakan, beberapa produk digital Smartfren saat ini, antara lain layanan Video Data Plan untuk streaming video atau film secara online lewat Youtube®, Klik- Film®, Genflix®, Cliponyou®, Siaranku®, Hush®, Moviebay®. Mendengarkan musik via Smartmusic ®, Joox®, dan Nadakita® juga streaming siaran radio favorit seperti Hardrock®, dan Prambors ® ditemani Musik Unlimited Plan. Serta layanan untuk menikmati beragam sosial media dan sosial messenger seperti Facebook®, Twitter®,Whatsapp ® dan Line® lewat Social Chat Data Plan. Untuk keterangan lebih lengkap mengenai beragam layanan tersebut, silahkan kunjungi http://www.smartfren. com/id/vas-data-plan/.

Komentar Anda