Honda NTB  Latih Siswa SMPN 19 Mataram Taat Berlalu Lintas

Edukasi SMPN 19 Mataram
Tim safety Riding Astra Motor NTB memberikan edukasi keselamatan berkendara kepada siswa SMPN 19 Mataram.

MATARAM– Ketaatan dalam berlalu lintas tak dibatasi oleh usia. Semua pengguna jalan raya wajib memahami tata terbit dan rambu-rambu lalu lintas guna terciptanya keselamatan bagi diri sendiri dan orang lain. Selain taat dalam berlalu lintas, pengendara yang melintas di jalan raya juga diwajibkan telah memiliki surat ijin mengemudi, karena pemilik SIM dapat dipastikan sudah cukup usia untuk mengemudi dan juga ia pasti telah lulus ujian simulasi berkendara dari pihak berwajib.

Pada Kamis (15/09) Astra Motor NTB selaku Main Dealer sepeda motor Honda kembali mengkampanyekan edukasi keselamatan berkendara atau #Cari_aman untuk 70 orang siswa di SMP 19 Mataram yang tergabung dari kelas 7 dan 8. Ideni Bayu Efendi selaku Instruktur Safety Riding Astra Motor NTB mengatakan, tujuan dari edukasi ini yaitu sebagai bentuk kepedulian perusahaan dalam menekan angka kecelakaan lalu lintas yang disebabkan oleh sikap pengendara yang ugal-ugalan dan kurangnya pemahaman pada skill dasar berkendara, maka Honda hadir sebagai pioneer dalam keselamatan berkendara.

Baca Juga :  Yayasan AHM Kembangkan Model Pengajaran Safety Riding bersama Guru PAUD

“Edukasi yang berlangsung kurang lebih 120 menit yang di langsungkan dari ruang aula SMP 19 Mataram. Terlihat para siswa mengikuti dengan antusias dan merespon dengan baik. Edukasi yang diberikan seputar teknik dasar berkendara, perawatan sepeda motor dan mengetahui potensi – potensi bahaya yang ada di jalan raya,” jelas Deni.

Pada sesi tanya jawab, para siswa yang antusias mengikuti acara dengan memberikan beberapa pertanyaan menarik kepada instruktur Honda sehingga menambah keseruan edukasi yang berlangsung dengan aktif ini, ditambah lagi terdapat beberapa merchandise yang diberikan untuk siswa dan siswi yang mampu menjawab dan mempraktekan materi di depan kelas.

Baca Juga :  Pelajar Jangan Naik Motor Sebelum Lengkapi Ini …

“Edukasi ini juga sekaligus mengajak adik-adik untuk berani berbicara di depan umum,” tambah Deni.

Bukan hanya menyasar siswa, para guru juga diberikan pelayanan servis berdiskon oleh Astra Motor Sriwijaya dan display pameran yang menampilkan 1 unit Honda BeAT dan untuk menambah keseruan di lapangan Astra Motor Sriwijaya juga menyediakan riding test Honda Vario 160 bagi staf dan guru di SMP 19 Mataram. (luk)

Komentar Anda