Gubernur Isyaratkan Zul Rohmi Jilid II, TGB Berikan Dukungan

TUNAS PAMIT: Gubernur dan Wakil Gubernur NTB, Dr H Zulkieflimansyah – Dr Hj Sitti Rohmi Djalillah, menerima berbagai cenderamata dari masyarakat yang menghadiri acara Tunas Pamit Gubernur dan Wagub NTB, kemarin. (IST/RADAR LOMBOK)

MATARAM — Masa jabatan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), Dr H Zulkieflimansyah – Dr Hj Sitti Rohmi Djalilah (Zul-Rohmi) akan berakhir pada tanggal 19 September 2023 besok.

Diakhir masa jabatannya itu, Gubernur Zulkieflimansyah sudah mengisyaratkan bakal maju kembali bersama Sitti Rohmi Djalilah, untuk menahkodai NTB di pemilihan kepala daerah (Pilkada) NTB 2024. Pasalnya, tidak ada alasan bagi pasangan Zul-Rohmi untuk berpisah.

“Selama ini kami selalu kompak dan tidak pernah ada berbeda apapun. Dan kita masih melihat seperti apa. Mudah-mudahan kita tetap sehat. Belum ada alasan untuk berpisah juga,” ungkap Gubernur NTB kepada awak media, usai menghadiri acara Tunas Pamit (Minta Pamit) yang digelar di Lapangan Bumi Gora Kantor Gubernur NTB, kemarin.

Namun Bang Zul, sapaan akrab Gubernur NTB ini juga cukup realistis menatap pemilihan gubernur (Pilgub) NTB pada 2024 mendatang. Ia mengaku takkan ngotot untuk mencalonkan diri sebagai Kepala Daerah. Karena menurutnya ada banyak warga NTB yang juga memiliki potensi memimpin NTB.

“Kalau ada calon yang lebih baik, kenapa tidak. Gak harus kami juga jadi pimpinan. Karena pimpinan ini melayani masyarakat. Banyak lah anak-anak NTB, orang-orang yang berpotensi jadi pemimpin NTB,” kata Bang Zul.

Kesempatan itu, Politikus PKS ini juga menyebutkan banyak kenangan selama 5 tahun memimpin NTB. Baginya, semua yang dilakukan selama 5 tahun terakhir sangat berkesan. Ia juga merasa terharu dengan kehadiran ribuan warga yang menghadiri acara Tunas Pamit Gubernur dan Wakil Gubernur NTB periode 2018 – 2023.

Baca Juga :  Event MXGP Samota Bakal Kekurangan Kamar Hotel Bintang

“Terus terang kami tidak mengada-ngada. Bahwa acara ini tidak direncanakan. Kami bersama Ibu Wagub berterima kasih banyak, atas kenangan selama memimpin lima tahun ini. Demikian teman-teman wartawan yang luar biasa,” ujar Bang Zul.

Terakhir, Bang Zul sempat memuji sosok Penjabat (Pj) Gubernur NTB, Lalu Gita Ariadi, yang dianggapnya kompeten dan birokrat profesional. Bagaimana tidak, sebelum menjabat Pj Gubernur NTB nanti, dia adalah Sekretaris Daerah NTB yang aktif berinteraksi dengan pimpinan daerah.

Menurut Bang Zul, NTB beruntung memiliki Pj Gubernur yang merupakan seorang Sekretaris Daerah (Sekda). Sehingga, Pj Gubernur NTB tidak perlu belajar dari awal, dan sudah tahu apa yang akan dilakukan dalam memimpin NTB.

“Saya kira NTB beruntung punya penjabat gubernur yang tidak lagi belajar dari awal. Tapi tinggal melanjutkan apa yang sudah dilakukan. Kalau ada kekurangan diperbaiki,” tandasnya.

Sementara itu, Ketua Harian Nasional DPP Partai Perindo, Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainul Majdi, turut memberi sinyal akan mendukung Zul-Rohmi maju pada Pilgub NTB 2024 nanti. “Alhamdulillah kita bisa merasakan bahwa Pasangan Zul-Rohmi telah membuktikan kerjanya selama lima tahun berkhidmat untuk NTB,” timpalnya.

Terlihat dari banyaknya perubahan yang dialami NTB lima selama lima tahun ke belakang. Dimana menurut TGB, banyak hal yang membanggakan dan pencapaian-pencapaian yang patut disyukuri yang menjadi bahan bagi kemajuan NTB yang lebih baik lagi dimasa yang akan datang.

Baca Juga :  Bawaslu Temukan Pelanggaran Saat Pendaftaran Bacaleg

TGB pun tak bisa menutup mata, bahwa akan ada kemungkinan Zul-Rohmi Jilid II. “Kita doakan mudah-mudahan beliau sehat dan meneruskan perkhidmatannya dalam bentuk apapun yang ditakdirkan oleh Allah SWT,” katanya.

NTB ini sambung TGB, merupakan daerah yang relatif cepat berkembang. Karena itu pesan bagi Kepala Daerah selanjutnya, agar upaya-upaya yang sudah dilakukan Zul-Rohmi harus lebih diakselerasi lagi pada masa yang akan datang. “Baik ditangan beliau berdua (Zul-Rohmi, red) atau siapa yang ditakdirkan Tuhan memimpin NTB selanjutnya,” ujar TGB.

“Jadi pondasinya sudah bagus, dan ada kepercayaan diri semakin kuat bagi kita semua warga NTB terhadap daerah kita,” sambung TGB.

TGB sendiri mengaku mengetahui betul sosok Penjabat Gubernur NTB, Lalu Gita Ariadi yang ditunjuk Presiden Jokowi, memiliki integritas. Dia bahkan sudah bersama Lalu Gita Ariadi selama 10 tahun lamanya, ketika masih menjabat sebagai Gubernur NTB.

Lebih dari itu lanjut TGB, Lalu Gita Ariadi menurutnya memiliki akar budaya yang kokoh. Sebab, pemahamannya akan nilai budaya juga tidak kalah penting untuk membangun NTB. “Saya mengetahui persis bahwa beliau (Lalu Gita Ariadi, red) sangat kompeten, dan memiliki integritas,” pungkas TGB. (rat)

Komentar Anda