Wali Kota Mataram Tunas Pamit

Disayang Para Tokoh, Dikenal Dekat dengan Warga

TUNAS PAMIT: jelang berakhir masa jabatannya, Wali Kota Mataram, H Ahyar Abduh tunas pamit atau berpamitan kepada para tokoh dan masyarakat, Selasa (26/1). (IST FOR RADAR LOMBOK)

MATARAM—Menjelang akhir jabatan 17 Februari mendatang, Wali Kota Mataram H Ahyar Abduh disambut haru para tokoh dan warga di Kecamatan Cakranegara, saat menghadiri acara “tunas pamit” (berpamitan).

Selama 10 tahun menjabat sebagai Wali Kota Mataram, tentu banyak suka dan duka bersama warga. Acara tunas pamit yang berlangsung di Aula Kantor Kecamatan Cakranegara itu dipenuhi para tokoh, kader PKK, perwakilan warga, serta para Lurah, Selasa kemarin (26/1).

Politisi Senior Golkar ini juga dikenal dekat dengan masyarakat. Dimana selama menjabat tidak pernah ada jarak, dan dikenal luwes bergaul. Juga tidak pernah bersikap protokoler, serta selalu menyapa warga dengan apa adanya. Pun dibawah kepemimpinan H Ahyar Abduh, Kota Mataram terus tumbuh dan berkembang.

Alhamdulillah, sepuluh tahun sudah saya mengabdi dan menjalankan amanah masyarakat Kota Mataram. Terima kasih kepada seluruh masyarakat atas dukungan penuhnya selama saya menjabat, dan mohon maaf yang sebesar-besarnya sekiranya selama ini ada banyak kekurangan dan kesalahan yang di sengaja maupun tidak,” ucap Ahyar.

Selama menjabat, sudah banyak program yang bersentuhan langsung dengan masyarakat. Mulai dari program kesehatan, bisa memberikan pelayanan gratis bagi warga dengan hanya menggunakan e-KTP. Bahkan bisa mendapatkan pelayanan sampai kelas III di RSUD Kota Mataram.

“Sebagai warga Kota Mataram, saya bagian dari tidak terpisahkan warga Kota Mataram. Sudah banyak program yang sudah digagas bersama warga, tidak lepas semuanya untuk kemajuan Kota Mataram ke depan,” katanya.

Selain itu, Wali Kota Mataram H Ahyar Abduh selama 10 tahun menjabat, juga dikenal tidak anti kritik. Bahkan dia dikenal lebih luwes dalam menanggapi beberapa persoalan ditengah masyarakat. Juga selalu tampil langsung di lapangan ketika ada gejolak ditengah masyarakat.

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Kota Mataram, Wayan Sugiartha mengatakan, selama H Ahyar Abduh menjabat Wali Kota Mataram, sudah banyak perubahan program yang digagasnya. Kota Mataram mulai tertata rapi, serta nampak pembangunan dimana-mana. “Kita kenal beliau seorang pekerja, serta dikenal dekat dengan para tokoh di Kota Mataram. Tentu pemikiran Pak Wali masih sangat dibutuhkan untuk Kota mataram ke depan,” ucapnya. (dir)

Komentar Anda