HUT Ke 53, Astra Motor Tanam 10.000 Bibit Mangrove

- Astra Motor tanam 10.000 bibit pohon mangrove di Mangrove Arboretum Park, Pelabuhan Benoa Pedungan, Denpasar Selatan, Bali.

MATARAM – Menutup rangkaian HUT ke-53, Astra Motor tanam 10.000 bibit pohon mangrove yang berlokasi di Mangrove Arboretum Park, jalan Raya Pelabuhan Benoa Pedungan, Denpasar Selatan, Bali.

Chief Executive dan Budi Astono selaku Chief Operation Officer Astra Motor Robien Tony secara simbolis melakukan penanaman bibit pohon mangrove yang bekerjasama dengan pegiat lingkungan Sahabat Mangrove Ranger Indonesia, Jumat (8/9).

Robien Tony menyampaikan bahwa 53 tahun Astra Motor telah hadir dan berkarya bagi negeri. Perjalanan panjang selama lebih dari 5 dekade ini pun dapat dilalui dengan baik berkat dukungan para pemangku kepentingan serta konsumen setia Astra Motor.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak, khususnya konsumen setia motor Honda yang memberikan kami kepercayaan serta kesempatan untuk dapat menemani setiap cerita perjalanan pelanggan mewujudkan impiannya melalui melalui produk serta layanan yang kami tawarkan,” ungkap Robien.

Robien juga menyampaikan bahwa perayaan HUT ke-53 tahun Astra Motor kali ini mengusung tema “Semangat Meraih Masa Depan”, di mana Astra Motor mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk berkontribusi positif bagi negeri sesuai dengan Astra Motor 2030 Sustainability Aspiration yang fokus pada 4 pilar aktifitas sosial yaitu bidang Kesehatan (AM Health), Pendidikan (AM Smart), Lingkungan (AM Greeners) dan UMKM (AM Growth).

Baca Juga :  Astra Motor NTB Peduli Panti Asuhan Nurul Quran

Melalui pilar AM Greeners, Astra Motor mengajak semua pihak untuk mengikuti kampanye #SatukanSemangatSelamatkanBumi untuk menciptakan bumi yang lebih baik untuk kini dan masa depan. Untuk itu, Astra Motor telah mengajak konsumen setia Astra Motor untuk ambil bagian pada kampanye ini dengan cara “1 postingan 1 bibit pohon” dan telah dilaksanakan pada periode 15 Juni – 6 Agustus lalu.

“Hasil dari keiikutsertaan konsumen pada sosial media tersebut kami konversikan ke 10.000 bibit mangrove,” tambah Robien.

Penanaman 10.000 bibit ini juga bekerjasama dengan Astra Motor setempat selaku main dealer sepeda motor Honda, komunitas Honda, Komunitas Honda Big Bike serta Kampung Berseri Astra Tegeh Sari.

Sebelumnya pada tahun 2022, Astra Motor juga telah melakukan penanaman bibit mangrove sebanyak 12.000 di Mangunharjo, Jawa Tengah dan lebih dari 45.000 pohon telah tersebar dan ditanamkan di seluruh jaringan Astra Motor semenjak tahun 2020.

Baca Juga :  Astra Motor NTB Mencari Pelajar Berbakat untuk Ajang AHMBS 2020

Juniartini selaku pegiat lingkungan Sahabat Mangrove Ranger Indonesia menjelaskan penanaman 10.000 bibit mangrove merupakan jenis Rhizophora mucronata dan Rhizophora apiculate yang nantinya bibit tersebut akan ditanam di 66 guludan yang akan dimonitor sesuai dengan waktu yang telah ditentukan.

“Kami ucapkan terima kasih kepada Astra Motor yang telah peduli dan aktif berkontribuksi terhadap pelestarian ekosistem Hutan Mangrove khususnya di Bali. Semoga kegiatan ini menjadi inspirasi untuk semua pihak,” tutur Juniartini.

Terpisah, Kepala Wilayah Astra Motor NTB Jeffry Mei Gamastra Runawang mengatakan bahwa di era digitalisasi seperti saat ini Astra Motor juga hadir melalui penguatan digital pada aplikasi Motorku X dan website MotorkuX.ID yang terintegrasi untuk menjawab kebutuhan pengguna sepeda motor Honda. Dengan ide “Motor dalam Genggaman”, aplikasi Motorku X hadir untuk menjawab semua urusan motor Honda hanya dalam genggaman, seperti booking service, katalog produk, KPB digital, mencari dealer dan AHASS terdekat serta fitur menarik lainnya.

“Semoga Astra Motor dan konsumen selalu senantiasa bergerak bersama untuk hari ini dan masa depan Indonesia,” tutup Jeffry. (luk)

Komentar Anda