18 Pemain Mulai Diseleksi

BERPOSE: Ketua Umum PSSB, Kiai Zul berpose bersama para pemain yang akan diseleksi di GOR 17 Desember Mataram, Jumat (20/1) (ABDI ZAELANI/RADAR LOMBOK)

MATARAM—Tim Persatuan Sepakbola Sumbawa Barat (PSSB) NTB mulai menggelar seleksi. Tercatat ada 18 pemain mengikuti seleksi yang dilaksanakan di Gelanggan Olahraga (Gor) 17 Desember, Turide, Mataram.

“Tidak menutup kemungkian bagi pemain yang belum datang bisa melakukan pendaftaran hingga 23 Januari mendatang,” ungkap Ketua Umum PSSB, Dr KH Zulkifli Muhadli SH, Jumat (20/1).

Seleksi ini, katanya, dihajatkan untuk tampil di gelaran Devisi Utama Liga Indonesia. Karena itu, para pemain yang ikut seleksi diharap menunjukan kemampuan terbaiknya.

Baca Juga :  5 Pemain NTB Jalani Seleknas

[postingan number=3 tag=”olahraga”]

Seleksi wilayah Lombok, jelasnya, dilakuakan selama tiga hari. Dari rentang waktu tersebut diharapkan akan muncul para pesepakbola NTB yang tangguh.

Bagi Kiai Zul (panggilan akrabnya), bukan hanya PSSB yang diharapkan bisa tampil di Devisi Utama. Ia berharap aka nada lagi tim lain asal NTb yang berkompetisi di level yang sama.

Ia menegaskan, seleksi akan dilaksanakan di di 10 titik di NTB. Dari semua rangkaian seleksi tersebut diharapkan benar-benar memunculkan pesepakbola yang bis mengharumkan NTB di kancah nasional.

Baca Juga :  PS Sumbawa Barat Seleksi Pemain Menuju Devisi Utama

Sementara itu, pelatih PSSB, Margono mengatakan, dalam seleksi tersebut yang akan dinilai adalah  kemampuan masing-masing individu. Dari seleksi tersebut, pihaknya akan menarik 20 pemain.

Mantan pemain Persebaya Surabaya menegatakan, pihaknya akan mencari pemain-pemain yang mempunyai talenta dan kecerdasan. Para pemain yang telah dijaring nantinya akan diumumkan pihaknya. (cr-adi)

Komentar Anda