Seruni Mumbul Diterjang Banjir Bandang 

BANJIR : Desa Seruni Mumbul Kecamatan Pringgabaya diterjang banjir bandang kemarin. (Ist/Radar Lombok)

SELONG – Rumah warga di Desa Seruni Mumbul Kecamatan Pringgabaya diterjang banjir bandang, Senin (12/2). Bencana tersebut terjadi setelah wilayah tersebut diguyur hujan lebat sejak siang hari. Kondisi ini menyebabkaan aliran sungai di desa setempat meluap ke pemukiman warga hingga ke jalan raya.

Puluhan rumah terendam air setinggi sekitar 70-80 cm. Di tempat berbeda yaitu di Desa Ketangga Kecamatan Suela sebelumnya hujan yang disertai angin kencang menyebabkan satu unit rumah ambruk. Angin juga menyebabkan pohon tumbang di jalan lintas Sikur-Mataram menyebabkan satu pengendara speda motor meningga dunia.”Banjir bandang di Seruni Mumbul disebabkan limpahan air yang turun dari wilayah Gunung Malang dan lereng Rinjani sekitar pukul 10.00 wita,” kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lotim Lalu Muliadi.

Tingginya debit air tersebut menyebabkan sungai desa setempat meluap ke pemukiman warga. Luapan air sungai kemudian merendam rumah warga hingga ketinggian 70-80 cm.” Pukul 17.45 tadi sebagian sudah surut, tetapi beberapa rumah masih tergenang, itu sebabkan karena tidak ada saluran untuk pembuangan,” imbuh Muliadi.

Baca Juga :  Bahu Jalan Pantai Labuhan Haji Ambrol

Jumlah wilayah yang terdampak banjir bandang sebanyak 4 dusun dengan 400 Kepala Keluarga. Dari jumlah tersebut puluhan rumah terendam cukup parah.”Tidak ada korban jiwa, tetapi kerugian materi cukup besar karena merendam barang-barang berharga milik warga,” ungkapnya.

Sementara itu terkait penanganan, pihaknya telah menurunkan puluhan personel Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk melakukan evakuasi warga dan menangani banjir agar cepat tertangani.
“ Untuk solusi jangka panjang kita sedang mencari cara, kemungkinan akan melakukan normalisasi dan membuat saluran pengelak,” bebernya.

Berkaitan dengan satu unit rumah ambruk di Desa Ketangga Kecamatan Suela terang dia disebabkan karena angin kencang disertai dengan hujan lebat. Rumah warga atas nama Lalu Muhammad Zaini dihempaskan angin sekitar pukul 14.35 wita. Angin menyebabkan atap rumah terangkat hingga ke pinggir jalan.”Tidak ada korban jiwa, kerugian ditaksir puluhan juta,” terang Kasi Humas Polres Lotim IPTU Nicolas Usman.

Baca Juga :  PBB Lebih Dukung Tanwir Ketimbang Edwin Maju di Pilkada Lotim

Beberapa jam setelahnya, di jalan lintas Sikur-Mataram, sekitar pukul 16.00 tepatnya di Dusun Lelepang Desa Montong Baan Selatan Kecamatan Sikur Lotim tepatnya di Depan SMAN 1 Terara hujan disertai angin kencang menyebabkan pohon tumbang yang memalangi jalan dan menimpa kios warga, serta salah seorang pengendara sepeda motor hingga mengakibatkan meninggal dunia.

“ Korban meninggal dunia adalah Idham Holid warga Bagek Longgek Desa Rakam Kelurahan Selong,” tutup Nicolas.(lie)

Komentar Anda