Kepsek Diminta Perhatikan Kesejahteraan Operator Sekolah

Dwi Aryanti (ABDI ZAELANI/RADAR LOMBOK)

MATARAM – Berbagai kendala yang dihadapi oleh sekolah negeri dan swasta jenjang SMA, SMK maupun SLB di NTB khususnya dibidang data pokok pendidikan(Dapodik). Persoalan tersebut berpengaruh terhadap penilaian yang dilakukan oleh Pusat Data dan Teknologi Informasi (Pusdatin) Kemendikbud RI.

“Rapor  bajunya sekolah itu ada di operator. Jadi kita minta kepala sekolah SMA, SMK maupun SLB untuk memperhatikan kesejahteraan operator,” kata Kepala Seksi Kesiswaan PSMA Dinas Dikbud NTB Dwi Aryanti kepada Radar Lombok, Jumat (16/10).

Menurut Aryanti, begitu pentingnya peran dari operator di sekolah, maka sudah sudah semestinya harus mendapatkan perhatian dari kepala sekolah, utamanya dalam kesejahteraannya. Peran operator sekolah menjadi ujung tombak dalam penyampaikan berbagai data di sekolah untuk dimasukin dalam Dapodik.

Dikatakannya, minimnya perhatian kepada operator sekolah akan berdampak terhadap laporan data ke Dapodik Kemendikbud sebagai acuan dalam pembinaan dan juga pemberian bantuan oleh Kemendikbud. Salah satu contohnya adalah, terkait adanya beberapa peralihan SMK ke SMA, begitupun sebalikanya baik negeri maupun swasta. Sampai hari ini belum ada laporan resmi ke Pusdatin Kemendikbud RI. Selanjutnya, yayasan swasta yang sudah tidak aktif, akan tetapi mereka tidak melaporkan.

“Makanya kita minta SMA, SMK maupun SLB baik negeri maupun swasta supaya melaporkan tentang kondisi sekolahnya masing-masing ke Dikbud NTB, tentunya melalui operator sekolah,” katanya.

Aryanti, berharap kerja sama Kantor Cabang Dinas (KCD),  kepala sekolah maupun operator supaya bersinergi untuk menyelesaikan Dapodik yang ada di sekolah masing-masing. Karena itu, kepala sekolah memberikan perhatian kepada operator sebagai ujung tombak, untuk tetap menjaga keharmonisan. Karena rata-rata operator sekolah adalah tenaga honor, namun memiliki jasa luar biasa dalam keberlangsungan manajemen dan laporan di sekolah.

“Tapi kepala sekolah harus terlibat langsung dalam penanganan data oleh operator,” katanya. (adi)

Komentar Anda