Gerindra Usung Warisin di Pilkada Lotim

M. Yusri (Ist/Radar Lombok)

SELONG – Partai Gerindra memastikan akan mengusung H. Hairul Warisin menjadi calon Bupati Lombok Timur di Pilkada 24 November 2024. Warisin digadang- digadang dipasangkan dengan sejumlah tokoh. Rencana Gerindra untuk mengusung Warisin telah berhembus sejak beberapa waktu lalu.

Warisin merupakan  satu-satunya calon bupati kader Gerindra yang memiliki popularitas dan elektabilitas yang cukup tinggi. Yang bersangkutan sebelumnya pernah menjadi Wakil Bupati Lotim mendampingi Ali BD.”Jelang Pilkada serentak ini terutama Pilkada Lotim mesin partai politik telah mulai panas. Itu artinya bahwa kami telah percaya diri untuk  menghadapi Pilkada Lotim. Kita semakin percaya diri karena melihat perolehan suara kita baik itu di Pileg maupun Pilpres terbilang sangat memuaskan  dan besar,” kata Sekretaris Gerinda Lotim M. Yusri.

Warisin juga menjabat sebagai ketua Gerindra Lotim. Meski belum ada keputusan resmi, tapi ia memiliki peluang yang besar untuk mendapat rekomendasi partai.

Berkaitan dengan nama H. Edwin Wijaya yang disebut- sebut akan menjadi calon wakil bupati mendampingi Warisin,  Yusri menjawab hal tersebut sejauh ini masih belum dibahas di internal partai. Kalaupun ada isu  yang berhembus  berkaitan dengan hal tersebut diterangkannya itu hanyalah sebatas komunikasi secara personal yang terjalin antara Warisin dan Edwin Wijaya.

Terlebih lagi mereka berdua memiliki hubungan emosional yang cukup dekat. Keduanya juga memiliki pola pemikiran maupun, visi dan misi yang sama bagaimana membangun Lotim. ”Penentuan siapakah nanti yang akan menjadi wakil tentunya akan ada mekanisme di internal partai. Semua itu nantinya akan dibahas mulai dari jajaran pengurus tingkat bawah sampai pusat. Kita pun juga sangat setuju kalau Pak Warisin berpasangan dengan Pak Edwin,” tutupnya.(lie)

Komentar Anda