WNA Jerman Kecelakaan Motor Tragis di Lombok Utara

Warga beramai-ramai mengevakuasi korban dan motornya.

TANJUNG–Seorang warga negara asing (WNA) asal Jerman inisial YJ (30) kecelakaan tunggal di Dusun Panggung Timur, Desa Selengen, Kecamatan Kayangan, Kabupaten Lombok Utara, pada Senin sore, 4 November 2024, sekitar pukul 16.00 WITA.

Kecelakaan terjadi ketika sepeda motor Honda Vario 160 warna merah tersebut tak bisa dikendalikan, menabrak pembatas jalan, dan terjun ke parit di dekat lokasi kejadian.

Kapolsek Kayangan, IPTU Dwi Maulana Kurnia Amin menjelaskan bahwa kecelakaan tersebut benar terjadi di wilayahnya.

“Mendengar kejadian tersebut kami langsung mengirim anggota piket ke lokasi dan mengamankan barang buktinya di Polsek Kayangan. Korban sudah dirawat di Puskesmas Kayangan dan dirujuk ke RSUD Tanjung,” terang Kapolsek.

Korban mengalami luka-luka yang cukup serius sehingga dari Puskesmas Kayangan langsung dirujuk ke RSUD Tanjung. (RL)